Suara.com - Ramen, makanan khas negara sakura ini memang sudah sangat populer di Indonesia. Ini pun terbukti saat saya mengunjungi sebuah restoran ramen di pusat perbelanjaan Pacific Place, Jakarta. Restoran bernama Ipuddo itu ramai dipenuhi pengunjung.
Bahkan ketika jam makan siang tiba, antrian panjang tampak di depan restoran yang telah tersebar di berbagai kota besar di dunia ini.
Elegan itulah nuansa yang terasa saat saya memasuki restoran satu ini. Ornamen kayu yang menghiasi interior restoran menguatkan nuansa khas Jepang. Di sisi kiri, mangkuk-mangkuk berwarna terbalik ditata terbalik. Menurut pengelola restoran ini melambangkan arah mata angin.
Aroma kaldu menguar dari dapur yang terletak di tengah-tengah restoran berkapasitas 66 tempat duduk ini. Kesibukan menimbulkan kesan tersendiri bagi para pengunjung, dan aromanya menggoda selera.
Selain 'ruang makan' bersama, tersedia ruang khusus berhiaskan ukisan manga (kartun khas Jepang) yang sangat menarik. Sementara bagi mereka yang ingin suasana lebih eksklusif atau makan malam romantis, tersedia dinner set lengkap dengan dua lampu kristal mewah.
Ippudo Ramen yang cukup terkenal di dunia, konon punya sejarah panjang di Jepang. Ippudo didirikan pada tahun 1985 di ibukota ramen, Hakata, Jepang. Adalah Shigemi Kawahara, seorang raja ramen internasional, yang berada di balik jaringan restoran internasional ini.
Kini Ippudo mempunyai 80 cabang di Jepang, dan lebih dari 40 restoran yang tersebar di New York, Sydney, Hong Kong, Singapore, Taipei, Seoul, Shanghai, Kuala Lumpur, Guangzhou, Shenzhen, Beijing, Chendu, Manila, Jakarta, London dan Bangkok.
Saking mendunianya, pendiri Ippudo, Kawahara pada 2005 dinobatkan sebagai Raja Ramen. Ia juga tercatat di Ramen Hall of Fame setelah memenangkan tiga kali berturut-turut, antara 1997-2000, memenangi “TV Champion Ramen Chef” sebuah acara televisi yang diproduksi TV Tokyo.
Tak heran jika Ippudo membuat penggemar ramen di seluruh dunia rela mengantri. Karena di Ippudo, ada ramen otentik Jepang yang diracik oleh si Raja Ramen.
Menu andalannya? Para penggemar ramen Ippudo menjulukinya "Alam semesta di dalam mangkuk". Hidangan berupa kaldu dasar tonkotsu dengan citarasa kaya, dan dikombinasikan dengan mie lembut olahan tangan dan aneka bahan pelengkap lainnya.
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi Restoran BBQ di Jakarta, Surganya Pencinta Daging Berkualitas
-
Wajib Coba, Bintang Ayam Goreng Korea yang Sering Diburu Turis Kini Hadir di Jakarta!
-
Kejutan Kuliner: Siapa yang Menguasai Daftar Restoran Terbaik 2025?
-
6 Destinasi Kuliner Terbaik di Klaten untuk Akhir Pekan, Spesial Jika Punya Anak
-
Wajib Coba! Tenya, Restoran Tempura Legendaris Jepang, Buka Gerai Kedua di Gandaria City
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan