Suara.com - Para orang tua diminta untuk lebih selektif dalam memilih tayangan bagi putra-putrinya. Pasalnya tayangan sinetron yang mengandung konten dewasa yang dikonsumsi anak-anak, berpotensi memicu pubertas dini pada anak.
Psikolog dari Klinik Remaja RSAB Harapan Kita, Jakarta, Ade Dian Komala, M.Psi mengatakan, usia anak-anak dan remaja umumnya belum siap menerima konten yang disajikan tayangan sinetron saat ini tanpa bimbingan. Akibatnya ketika terpapar konten yang mengisahkan hubungan percintaan usia dewasa, anak penasaran untuk mencobanya secara langsung.
"Misalnya lihat sinetron ada adegan pegangan tangan, pelukan, ciuman yang sebenarnya bukan untuk konsumsi mereka (anak-anak). Lalu ketika mencoba pegangan dengan lawan jenis yang disukainya kok deg-degan ya, tambah lagi pelukan kok enak ya, dan bisa mengarah ke hubungan seksual," ujarnya pada forum NGOBRAS (Ngobrol Bareng Sahabat) di RSAB Harapan Kita, Jakarta, Rabu (17/2/2016).
Hasrat seksual yang dirasakan anak-anak di usia yang terbilang dini pada akhirnya mempengaruhi kematangannya secara psikologis dan fisik. Ditambahkan dokter spesialis anak RSAB Harapan Kita, Aditya Suryansyah, pubertas dini dapat menyebabkan terhentinya pertumbuhan si anak sehingga tinggi badannya tak lagi bertambah.
"Peluang dia hamil di usia dini juga besar karena secara psikologis dia sudah lebih dewasa dibanding teman seumurannya. Tinggi badannya juga tak lagi bertambah sehingga anak yang pubertas dini badannya relatif pendek," sambungnya.
Untuk mencegah pubertas dini yang dipicu tayangan sinetron saat ini, psikolog Ade menyarankan agar orangtua membangun keterbukaan pada anak. Ia juga menyayangkan sikap orangtua yang kerap menyalahkan anak tanpa mau memberikan waktunya untuk mendengarkan curhatan anak.
Ia menyarankan agar para orangtua harus memposisikan diri seperti remaja dan mencari tahu informasi yang berkembang di remaja saat ini.
"Caranya bisa dengan menanyakan langsung, tapi ingat, jangan reflek untuk langsung berkomentar, berikan dia kesempatan untuk bercerita. Kalau kedekatan sudah terjalin baik antara orangtua dan anak dia akan punya tanggung jawab moral. Mau nakal jadi mikir-mikir, takut orangtuanya kecewa karena saking dekatnya dengan dia," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Merespons Anak yang Malas Sekolah Tanpa Marah, Mama Ini Beri Reaksi Cerdas
-
5 Buku Parenting Seru dengan Ilustrasi Menarik untuk Orang Tua Modern
-
Jennifer Coppen Tegas Didik Anak: Kalau Terus Dimanja, Mau Jadi Apa Nanti?
-
Demi Mental Health Anak, Masayu Anastasia dan Lembu Kompak Meski Berpisah
-
Bukan Mau Rujuk, Masayu Anastasia Bongkar Alasan Tetap Akur dengan Lembu
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!