Suara.com - Memenuhi kebutuhan warga ibukota akan penampilan yang sempurna, maka klinik estetika pun bermunculan.
Klinik-klinik ini menjanjikan beragam perawatan tubuh dan wajah. Ada yang mematok harga selangit, tapi tak sedikit yang menawarkan harga miring.
Bagi Anda yang masih bingung memilih klinik yang tepat dan aman bagi Anda, berikut tips dari Putricaya seorang blogger kecantikan yang telah dikenal luas.
Yang pertama, menurutnya jangan hanya tergiur harga yang murah tapi menjanjikan manfaat dengan cepat.
"Pokoknya semua yang menjanjikan sesuatu yang terlalu bagus untuk menjadi nyata, Anda justru harus curiga," ujarnya kepada suara.com, di sela peluncuran Jakarta Aesthetic Clinic, di kawasan Kebayoran Baru beberapa waktu lalu.
Hal lain yang perlu diperhatikan adalah, sebelum menjalani perawatan pastikan klinik tersebut memiliki ijin dari pihak berwenang dan ditangani oleh dokter yang memang menguasai bidang ini.
Ini, ujarnya, untuk memastikan semua prosedur yang Anda jalani aman. Putri menambahkan, pakar akan tahu perawatan yang tepat untuk Anda, dan dia tidak akan sembarangan merekomendasikan perawatan yang harus Anda jalani. Putri mengingatkan, setiap orang memiliki keunikan sehingga perawatan yang mungkin efektif bagi seseorang belum tentu bagus jika diterapkan pada orang lain.
Yang tak kalah penting adalah review atau rekomendasi dari pasien sebelumnya. Apalagi jika Anda sudah mengenal orang yang memberikan masukan.
"Jadi sebelum memutuskan menjalani perawatan, cari informasi sebanyak-banyaknya agar tidak salah pilih," ujarnya.
Berita Terkait
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
Rekomendasi 4 Produk Makeup Multifungsi, Hemat Waktu Hemat Drama
-
Saat Ibu Rumah Tangga Bertani: Cerita Keteguhan Perempuan KWT Sumber Rejeki
-
Komnas Perempuan Usulkan Empat Tokoh Wanita Jadi Pahlawan Nasional
-
Hanya 8 Persen Perempuan Jadi Pahlawan Nasional, Komnas Perempuan Kritik Pemerintah Bias Sejarah
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!
-
3 Sepatu Lari Murah Favorit dr Tirta, Cocok Buat Pelari Kalcer Berkaki Lebar
-
5 Sunscreen Terbaik Bersertifikat Halal, Muslimah Tak Perlu Was-Was
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-pori Besar, Hempas Jerawat dan Wajah Kusam!
-
5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
-
4 Pilihan Sepatu Lokal Senyaman Skechers: Jalan Seharian Bebas Pegal, Harga Bersahabat
-
Siapa 6 Shio Paling Beruntung pada 12 November 2025? Ini Daftar Lengkapnya
-
7 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Timbulnya Flek Hitam di Wajah
-
5 Skincare Lokal Paling Hits, Kualitas Premium dengan Bahan Alami dan Harga Terjangkau
-
Youth Economic Summit 2025 Dorong Generasi Muda Percepat Transformasi Ekonomi Indonesia