Suara.com - Bukan rahasia lagi bahwa sakit kepala dan migrain dapat disebabkan oleh stres, kelelahan, dehidrasi, bahkan paparan suara bising.
Namun, Anda juga harus tahu bahwa ternyata makan dan minum juga memiliki dampak yang signifikan untuk menyebabkan sakit kepala. Bahkan, sekitar 10 persen penderita migrain menduga bahwa makanan dan minuman yang dikonsumsi sebelumnya sebagai pemicu keluhan tersebut.
Dikutip dari laman Menshealth, ada beberapa makanan dan minuman yang dikenal dapat menyebabkan nyeri serius di otak. Berikut adalah beberapa penyebab yang paling umum.
1. Keju
Keju seperti cheddar, camembert, dan Swiss mungkin terasa lezat di lidah, tapi yang perlu Anda tahu beberapa jenis makanan ini mengandung asam amino tyramine, yang dapat memicu sakit kepala.
Selain itu tyramine juga diyakini memicu pelepasan norepinefrin atau hormon stres yang mungkin berkontribusi menyebabkan sakit kepala dan migrain.
2. Anggur merah
Tak diragukan lagi, alkohol dapat menyebabkan dehidrasi. Salah satu gejala dehidrasi adalah sakit kepala. Oleh karena itu mereka yang mengonsumsi alkohol akan merasakan nyeri di bagian kepala akibat efek dehidrasi ini.
3. Daging beku
Seperti keju, daging beku juga kaya akan tyramine. Biasanya daging beku diolah menjadi berbagai menu makanan seperti hot dog, pepperoni bahkan sosis. Agar lebih awet beberapa makanan berikut ditambah zat pengawet seperti nitrat dan nitrit.
Kedua pengawet tersebut dikenal dapat memperlebar pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah ke otak, yang dapat memicu sakit kepala pada beberapa orang.
4. Kimchi
Gurihnya kimchi yang terasa segar ternyata dapat menyebabkan gangguan pada kepala Anda. Tingginya kadar garam dan tyramine di dalam kimchi dapat memicu sakit kepala atau migrain.
5. Kopi
Banyak sakit kepala yang disebabkan oleh melebarnya pembuluh darah. Kafein adalah salah satu penyebab yang membantu menyempitkan pembuluh darah, sehingga banyak orang mengonsumsi kopi sebagai obat sakit kepala.
Namun, di sisi lain peneliti juga menemukan bahwa konsumsi kafein terlalu berlebihan pada minuman seperti kopi, soda, atau teh hitam justru menjadi penyebab sakit kepala.
Membatasi konsumsi kafein Anda di bawah 200 miligram per hari atau setara dengan dua cangkir kopi bisa menghindarkan Anda dari risiko sakit kepala.
Berita Terkait
-
4 Makanan yang Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur
-
Hutan di Meja Makan: Mengapa Suapan Kita Bisa Menjadi Jejak Deforestasi?
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
Mau Cari Inspirasi Bisnis Kuliner? Pameran Makanan dan HoReCa Bakal Hadir Akhir 2026
-
Menperin Pede Industri Makanan dan Minuman Bisa Jadi Andalan ke Depan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam