Suara.com - Anda tentu sering mendengar ungkapan 'Beauty is Pain'. Ya, kita kerap melakukan berbagai hal hanya untuk terlihat cantik, tak peduli ini dapat mempengaruhi kesehatan kita. Mulai dari sepatu hak tinggi untuk menunjang fashion atau menyempitkan celana jeans agar terlihat ketat.
Banyak pakaian atau aksesoris yang ternyata memiliki dampak kesehatan yang buruk bagi si pemakainya. Misalnya, pewarna tekstil beracun yang sarat dengan bahan kimia, material kain yang membuat bakteri dan jamur berkembang biak dengan mudah hingga sepatu yang menyakitkan kaki.
Berikut lima pakaian dan akasesoris yang pelan-pelan bisa 'membunuh' Anda, dilansir dari Huffingtonpost, Jumat (16/9/2016).
1. Pakaian yang terlalu ketat
Kita semua pasti memiliki skinny jeans. Celana yang cukup ketat ini telah dikaitkan dengan banyak risiko kesehatan, mulai dari rasa panas di bagian perut, kerusakan testis dan sindrom kompartemen, sebuah kondisi yang dapat mengancam jiwa, di mana adanya tekanan yang menumpuk di bagian otot.
Tapi masalah kesehatan di atas bukan hanya salah celana jeans Anda. Shapewear (jenis pakaian dalam untuk membentuk tubuh) atau pakaian kompresi (pakaian pas badan yang sering digunakan atlet) juga dikaitkan dengan kerusakan saraf.
Jadi sebaiknya, tetaplah bergaya tanpa mengorbankan kesehatan Anda dengan memilih kain yang cukup elastis dan longgar. Jika terasa terlalu ketat, pilih baju atau celana dengan ukuran berbeda atau naik satu ukuran di atasnya. Ingat bahwa pakaian dibuat untuk menyesuaikan bentuk tubuh Anda, bukan sebaliknya. Jika terlalu sempit, jangan memakainya.
2. Material kain yang buat kulit sulit bernapas
Studi terbaru menunjukkan bahwa iritasi kulit (yang dikenal sebagai dermatitis) sering disebabkan oleh kain wol dan kain sintetis. Pertumbuhan jamur berlebih, seperti pada kaki seorang atlet, telah dikaitkan dengan pakaian dan sepatu yang membuat kulitnya sulit bernapas.
Hal ini terjadi karena kelembaban menjadi terjebak di dalam kulit Anda. Ketika Anda panas dan berkeringat, ini menjadi tempat berkembang biak bagi bakteri dan jamur. Sebaliknya, pilih material kain alami seperti katun yang memungkinkan udara bersirkulasi.
3. Sepatu tidak mendukung dengan baik
Sepatu hak tinggi dapat menyebabkan misalignment dari postur tubuh, yang dapat pada akhirnya menyebabkan kerusakan jangka panjang pada lutut, tulang belakang, dan pinggul. Tidak hanya sepatu hak tinggi, sandal jepit yang Anda kira adalah alas kaki paling nyaman juga telah dikaitkan sakit di sekitar kaki, pergelangan kaki dan sakit lutut.
Dan, menggunakan flat shoes (sepatu datar tanpa hak) yang tidak memiliki kemampuan mendukung kaki dengan baik juga bisa menyebabkan beberapa masalah. Ingin tahu bagaimana untuk cara memilih sepatu berikutnya tanpa merusak tubuh? Pilih sepatu dengan dukungan lengkungan yang baik dan ukuran yang sesuai dengan kaki.
4. Pewarna pakaian sarat bahan kimia berbahaya
Pernahkah Anda berpikir bahwa selama ini sudah menempatkan bahan-bahan kimia beracun dalam tubuh, hanya karena menggunakan t -shirt favorit Anda? Bahan kimia seperti formalin, digunakan untuk mencegah pertumbuhan jamur dan menghambat kerutan, serta p - Phenylenediamide yang sering ditemukan pada pakaian hitam dan pewarna material kulit, termasuk dalak 14 besar bahan kimia yang ditemukan dalam produk-produk pakaian manufaktur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan