Suara.com - Kehadiran brand fesyen Quiksilver untuk para pecinta kegiatan outdoor seperti surfing, skateboarding hingga menyelam mungkin sudah tak asing lagi.
Tak heran jika koleksi terbaru dari brand yang sudah ada di Indonesia sejak 1992, selalu ditunggu oleh penggemar setianya. Kali ini, Quiksilver menghadirkan koleksi terbarunya untuk Spring/Summer 2017.
Evan Januli, Marketing Manager Quiksilver Indonesia menjelaskan, koleksi terbaru kali ini terdiri dari tiga kategori, yakni Highline, The Original, dan Waterman.
"Highline lebih untuk olahraga seperti surfing atau menyelam. Terdiri dari beberapa celana, mulai dari Boardshorts, Beachshorts, Amphibianshorts," ungkap dia dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (9/5/2017).
Celana-celana ini, lanjut Evan, memiliki teknologi Dry Flight yang bisa kering hanya dalam dua menit dan memiliki sifat antibakteri. Tak hanya bisa dikenakan untuk surfing atau olahraga air, tapi juga cocok untuk dikenakan sehari-hari.
Uniknya, kata dia, celana-celana ini juga dibuat dengan teknologi press tanpa jahitan dan menggunakan 50 botol plastik bekas.
"Dibentuk celana lalu di-press, nggak ada jahitan untuk semua boardshots, karena kalau ada jahitan, itu akan menghambat untuk proses pengeringan. Celana ini juga dibuat tanpa zipper dan kancing untuk kenyamanan," ungkap Evan.
Sementara untuk koleksi Original, lebih pada koleksi yang menampilkan gaya modern yang dibuat dengan kain premium. Visa dikenakan dalam keseharian yang terdiri dari dari fleece, jaket, hoodie, hingga denim untuk casual.
Baca Juga: Hobi Kegiatan Alam Bebas? Datang Yuk ke Indofest 2017!
Sedangkan koleksi Waterman lebih simpel dan dewasa, karena menyasar usia 30 tahun ke atas, mulai dari polo shirt, kemeja dan kaos yang lebih simpel.
Seluruh koleksi ini akan hadir di seluruh gerai Quiksikver di Indonesia mulai akhir Mei 2017 dengan kisaran Rp250 ribu-Rp2,5 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan