Suara.com - Kabar gembira bagi para surfer nasional dan manca negara , serta wisatawan yang gemar pelesir ke tepi laut. Sebentar lagi, bakal hadir pusat surfing bertaraf internasional di Mentawai, Sumatera Barat.
Disampaikan oleh Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Koordinator Kemaritiman RI, bahwa tak lama lagi akan ada pembangunan pusat selancar atau surfing di Pulau Sanding, Kabupaten Kepulauan Mentawai.
"Di Mentawai, akan ada pulau yang bakal dijadikan pusat surfing internasional. Investasinya dari Amerika. Hanya belum tahu, berapa ratus atau berapa miliar angkanya, tetapi akan dijadikan yang terbesar di dunia," jelas Luhut di kantor Menko Maritim, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (8/6/2018).
Lebih lanjut, ia memaparkan bahwa nantinya pusat surfing di Melawai itu akan didukung oleh landas pacu atau runway untuk pesawat terbang khusus. Juga pembangunan resort bintang lima.
"Akan dibuat runway pesawat terbang, pengaturan traffic, serta terminal, dan sekaligus resort, mungkin bintang lima, dan mereka sendiri yang akan membuatnya," papar Luhut.
Sementara dari pihak investor, target projek internasional ini bakal dirampungkan tahun depan.
"Mereka berharap tahun depan sudah mulai bisa digunakan untuk world competition, sehingga mulai sekarang pihak-pihak itu memulai kerja serta mengurus perizinan," tandasnya. "Silakan tanya lebih lanjut kepada bupati."
Luhut menyatakan bahwa pembangunan yang dimaksud itu hanya melibatkan pihak lokal, yaitu Pemerintah Daerah setempat.
"Hanya Pemda, investor tidak perlu panel," pungkasnya. "Mereka-mereka ini para biliuner Amerika yang ingin berinvestasi karena pindah dari olahraga golf ke surfing."
Baca Juga: Awas, Pemudik Motor di Jam - jam Ini Rawan Kecelakaan!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Kenapa 10 November Dipilih Jadi Hari Pahlawan? Ketahui Peristiwa Heroik dan Berdarah di Baliknya
-
5 Rekomendasi Exfoliating Toner untuk Milia: Hemat dan Aman, Jadikan Kulit Mulus Kembali
-
5 Rekomendasi Sunscreen Dipakai Habis Treatment di Klinik Kecantikan: Kulit Aman, Tidak Iritasi
-
Ayam Krispi Selalu Jadi Juara: Makanan Andalan yang Buka Banyak Peluang Bisnis
-
7 Serum Antioksidan untuk Kulit Kering, Efektif Melembapkan dan Mencerahkan
-
4 Shio Paling Beruntung 8 November 2025, Manfaatkan Peluang dan Sikap Positif
-
5 Pilihan Sunscreen Emina untuk Remaja: Aman, Anti Kusam, dan Harga Terjangkau
-
Ramalan Zodiak 8 November 2025: Cancer Hindari Drama, Scorpio Masih Terbayang-bayang Masa Lalu
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-Pori Besar, Wajah Auto Licin dan Glowing
-
Terpopuler: Doa hingga Susunan Upacara Hari Pahlawan Disorot Jelang 10 November 2025