Suara.com - Ratu Inggris Elizabeth II menyampaikan rasa prihatinnya atas musibah gempa dan tsunami di Palu dan Donggala pada Jumat (28/9/2018). Pernyataan tersebut disampaikan oleh Ratu Elizabeth II melalui Dubes Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik.
"Ratu Elizabeth meminta saya untuk menyampaikan duka cita kepada Presiden Jokowi, untuk disampaikan kepada rakyat Indonesia," ujar Moazzam seperti rilis yang diterima.
Inggris dikabarkan memberikan bantuan senilai Rp 60 miliar khusus untuk pemulihan pasca-gempa di Palu. Saat ini tiga pesawat Angkatan Udara (AU) Inggris yang membawa segala perlengkapan bantuan sedang diberangkatkan ke Indonesia.
"Pesawat-pesawat ini akan membawa bantuan berupa tenda terpal, air minum, lampu surya dan persediaan untuk alat kebersihan dan sanitasi untuk sekitar 10 ribu orang," lanjutnya.
Dilansir dari Metro.co.uk, ini bukan kali pertama Ratu Elizabeth II merogoh kantong pribadinya untuk membantu mereka yang menderita dalam bencana internasional.
Pada 2004, ia menyumbangkan dana dalam jumlah besar, kepada para korban tsunami Hari Tinju di Samudera Hindia, yang merenggut nyawa hampir 250.000 orang.
Dan pada 2013, Ratu Elizabeth II membuat sumbangan pribadi untuk korban Topan Haiyan di Filipina. Baru-baru ini, pada 2017, dia memberikan donasi besar lagi kepada mereka yang menderita kelaparan di Afrika Timur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
Terkini
-
20 Contoh Soal Ekonomi TKA SMA dan Jawabannya, Pemahaman Konsep Mikro, Makro dan Kerja Sama Ekonomi
-
5 Rekomendasi Sepatu Running Tahan Air, Rahasia Kuat Olahraga saat Musim Hujan
-
Kekayaan Rospita Vici Paulyn yang 'All-Out' Jadi Ketua Sidang Ijazah Jokowi
-
5 Rekomendasi Foundation di Bawah Rp50 Ribu untuk Remaja, Makeup Tampak Natural
-
5 Tinted Sunscreen di Bawah Rp40 Ribu, Solusi Warna Kulit Tidak Merata dan Noda Hitam
-
5 Rekomendasi Lipstik Waterproof untuk Bibir Hitam yang Anti Luntur
-
5 Rekomendasi Destinasi Wisata Cocok untuk Liburan Nataru, Klik di Sini!
-
4 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Cokelat untuk Pencinta Wangi Manis, Beri Kesan Hangat
-
Raih USD19,51 Juta, Transaksi JMFW 2026 Lampaui Target: Buktikan Daya Saing Modest Fashion Indonesia
-
Jangan Simpan 5 Benda Ini di Rumah, Kata Pakar Feng Shui Bisa Bikin Rezeki Seret!