Suara.com - Kencan Pertama Sukses, Tapi Kenapa Si Dia Menghilang?
Kencan pertama memang krusial, karena itulah saat-saat penentuan mengenai kelanjutan hubungan Anda dan dia ke depan. Tapi, pernahkah Anda mengalami masa di mana kencan pertama berjalan sukses tapi kemudian si dia menghilang dan tak pernah mau menguhubungi lagi?
Tak sedikit orang yang terjebak situasi dilematis di atas, si dia menghilang usai kencan pertama yang tampaknya baik-baik saja. Ya, urusan asmara memang bukan hal yang mudah.
Selalu banyak hal dilematis yang mewarnainya. Tapi, tak perlu khawatir. Beberapa saran dari pakar kencan berikut ini mungkin bisa membantu Anda bersikap ketika menghadapi saat-saat seperti ini, seperti dilansir dari The Independent.
Psikolog kencan dan hubungan, Madeleine Mason Roantree, membeberkan bahwa ada sejumlah kemungkinan alasan mengapa si dia tak menghubungi Anda usai kencan pertama.
Yang paling umum terjadi adalah si dia tidak tertarik. Meski begitu, jangan kecewa. Bisa saja ini terjadi bukan karena ada yang salah dengan diri Anda. Kemungkinannya, ia belum benar-benar mengenal kepribadian Anda.
Yang harus Anda lakukan saat ini adalah tetap move on dan melanjutkan hidup. Tak ada salahnya mencari tahu alasan si dia menghilang setelah Anda melewatkan saat-saat yang indah di kencan pertama.
Mason menyarankan agar Anda mengirim pesan terlebih dahulu agar Anda tak sekadar menebak-nebak apa yang terjadi.
Menurut Mason, sangat penting untuk langsung menanyakan alasan si dia menghilang tanpa bertele-tele. Berikut beberapa contoh pesan yang bisa Anda kirim demi mendapatkan kejelasan.
"Hai, aku benar-benar senang bertemu dengan kamu. Apa kamu mau bertemu lagi?"
Baca Juga: Intip 5 Pesona Bunga Zainal yang Mau Jadi Anggota BLACKPINK
"Saya berencana untuk menonton film. Apa kamu mau ikut?"
"Saya ingin mengajak kamu kencan kedua. Kamu punya waktu?"
Tak perlu gengsi, inilah strategi terbaik untuk membuat semuanya menjadi jelas daripada memutus komunikasi tanpa ada alasan yang jelas.
"Ditolak memang bukan pengalaman yang menyenangkan," kata Mason. "Tapi, jika Anda menyukainya, tak masalah untuk mengiriminya pesan. Meski nanti ia tak membalas pesan Anda, setidaknya Anda sudah tahu apa yang harus dilakukan" tambah dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok