Suara.com - Masih harus menunggu hingga akhir April untuk melihat Avengers: Endgame. Namun bagi Anda yang menyukai makeup dan Marvel, Ulta membuat penantian ini terasa sedikit lebih menyenangkan.
Dilansir dari Allure, akhir pekan ini diluncurkan sebuah kolaborasi yang disebut Ulta Beauty Collection x Marvel's Avengers. Bintang utama dari koleksi makeup ini adalah Eyeshadow Palette dan meliputi 15 warna, baik yang bertekstur shimmery maupun matte.
Sesuai namanya, eyeshadow palette ini mempunyai nuansa superhero yang kental. Hal itu terlihat dari penamaan warna seperti Hero Vibes (tembaga berkilauan), Game Changer (emas terbakar), Save The World (sampanye berkilau), Built For Battle (peach nude shimmer) hingga Fearless (moss graphite shimmer).
Pada bagian bawah penutup Eyeshadow Palette, juga terdapat tulisan Courageous. Tenacious. Fearless. Legendary (Berani. Gigih. Tak kenal takut. Legendaris). Pastinya ini membuat siapa pun yang memakainya jadi mendapat energi positif untuk berjuang.
Tak hanya Eyeshadow Palette, koleksi ini juga terdiri dari Highlight Palette yang berisi 4 warna universal. Ada pula Matte Liquid Lipstick dan Lip Gloss yang masing-masing memiliki 4 warna.
Koleksinya benar-benar sempurna untuk penggemar Avengers yang mencintai kecantikan. Apalagi harga yang dibanderol sangatlah manusiawi, hanya USD 10 atau Rp 142 ribu saja untuk produk bibir. Sedangkan untuk Eyeshadow Palette dan Highlight Palette masing-masing dihargai USD 20 atau sekitar sekitar Rp 284 ribu dan USD 16 atau senilai Rp 227 ribu.
Bahkan jika Anda tidak suka koleksi makeup, Ulta x Marvel juga mengeluarkan tiga pouch makeup warna-warni yang semuanya menampilkan grafik, pola, dan pesan yang terkait dengan Avengers. Semuanya sudah dapat dibeli di situs resmi Ulta.
Berita Terkait
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
Rilis 2026, Marvel Janjikan Game Wolverine Bakal Spektakuler
-
Jeremy Renner Tegaskan Tak Akan Tampil di Dua Film Avengers Mendatang
-
Sinopsis Elektra: Kisah Assassin Cantik yang Mencoba Menebus Dosa, Malam Ini di Trans TV
-
7 Karakter MCU yang Diprediksi Mati di Avengers: Doomsday dan Secret Wars
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Rekomendasi Obat Jerawat Ampuh: Bisa Kempeskan dalam Semalam, Tak Khawatir Berbekas
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet