Suara.com - Masih ingat dengan Jane Park, wanita pemenang lotre senilai Rp 18,3 miliar? Dia yang kemudian mendadak jadi wanita tajir dan hidup bergelimang harta itu kembali menyedot perhatian khalayak karena celetukannya.
Jika dulu dia disorot karena menang lotre dan sesumbar bisa membayar orang untuk jadi pacarnya, sekarang Jane Park punya celotehan nyeleneh lainnya. Dia mengaku bosan menganggur dan tidak melakukan apa-apa di kesehariannya. Dia ingin merasakan punya kesibukan seperti bekerja, layaknya orang pada umumnya.
Hal ini diungkapkan Jane Park dalam sebuah postingan di Twitter. Dia bilang sedang merencanakan pekerjaan apapun untuk mengisi waktu luangnya.
''Aku dan Chloe (temannya) sangat bosan dengan hidup kami dan tidak melakukan apa-apa seharian. Jadi kami berpikir untuk mencari pekerjaan,'' cuit Jane Park.
Sebelumnya, dalam sebuah wawancara dengan stasiun TV lokal, Jane pernah mengungkapkan isi hatinya pasca mendadak kaya karena menang lotre.
Dia bercerita bagaimana enaknya hidup tanpa bekerja dan berbuat apa-apa. Namun belakangan, seiring berjalannya waktu, dia merasa hidupnya semakin berat.
''Aku terlalu senang, aku pikir aku jadi kaya dan terkenal. Kamu harus berinvestasi, kamu harus bijak. Tapi di usia 17 tahun, memikirkan itu semua terlalu berat,'' ungkap Jane, seperti dikutip dari LAD Bible.
Namun ucapannya justru berakhir dengan cibiran pedas dari pembawa acara, Eamonn Holmes. Dia mengatakan jika Jane Park tidak bersyukur atas apa yang dia dapatkan.
''Kamu dapat satu juta Poundsterling tanpa berbuat apa-apa, derajat hidup kamu naik tanpa usaha, kamu dapat mobil-mobil ini, tapi selama empat tahun ini kenapa merasa hidupmu tak berguna?'' ujar si pembawa acara This Morning.
Baca Juga: Tua-Tua Keladi, Berikut Pesona 4 Kakek Tertampan di Dunia
Kalau menurut Anda bagaimana? Apakah wanita tajir satu ini memang bisa dibilang tidak tahu caranya bersyukur?
Berita Terkait
-
Viral Kisah Cewek Miskin Hidup di Desa, Mirip Drama China: Ternyata Ayahnya CEO Kaya Raya
-
Menang Lotere Tepat Setelah Kalahkan Kanker, Kisah Keberuntungan Seorang Nenek Jadi Miliarder Dadakan
-
5 Drama Korea yang Kisahkan Karakter Utama Mendadak Kaya Secara Instan
-
Kisah Sedih Pemenang Lotre Rp46 Miliar, Dimintai Sumbangan Terus hingga Ingin Pindah Rumah
-
Pemenang Lotre Rp47 Miliar di India Kewalahan Dimintai Bantuan Uang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan