Suara.com - Menikah dengan orang yang dicintai merupakan impian banyak kalangan, tak terkecuali selebriti Indonesia. Saking totalitasnya, mereka bahkan sampai rela membeli seserahan dengan harga yang fantastis sebagai simbol keseriusan.
Berprofesi sebagai seorang figur publik, membuat para pasangan selebriti ini menyelenggarakan akad hingga resepsi pernikahan secara mewah dan tak lepas dari sorotan masyarakat.
Mulai dari konsep hingga busana pengantin yang dikenakan, semuanya bisa menjadi bahan perbincangan khalayak. Tak heran jika kebanyakan dari mereka memang mempunyai ciri khas menggelar pesta pernikahan mewah.
Selain itu, pada hari yang bersejarah ini, tak sedikit pula selebriti yang memberikan seserahan pernikahan berupa barang mewah dengan harga fantastis.
Seperti yang diketahui, bahwa seserahan sendiri merupakan simbol yang diberikan mempelai pria kepada wanita sebagai bukti kepada keluarga serta orangtua mempelai wanita.
Nah, kira-kira siapa saja selebiriti yang memberikan seserahan dengan harga fantastis?
1. Ammar Zoni dan Irish Bella
Pasangan pengantin baru ini ini jelas tak luput dari sorotan publik. Mulai dari awal mengumumkan pacaran hingga berlangsungnya resepsi pernikahan, mereka berdua berhasil mencuri perhatian netizen.
Sebagai simbol pernikahan, Ammar Zoni membawakan salah satu tas seserahan yang bernilai fantastis. Tas tersebut diketahui tipe Metal Black Classic Handbag dari brand Channel yang diperkirakan harga seserahan ini kurang lebih Rp 95,8 juta.
Baca Juga: Dibangun di Tengah Jalan, Tenda Pernikahan Mewah Ini Bikin Warganet Heran
2. Baim Wong dan Paula Verhoeven
Satu hari menjelang pernikahan, Baim Wong dan Paula Verhoeven menjalani berbagai prosesi, termasuk bertukar seserahan. Diketahui bahwa Baim memberikan salah satu tas tipe Lindy dari brand Hermes. Tas berwarna navy tersebut harganya mencapai Rp 114 juta.
3. Randi Bachtiar dan Tasya Kamila
Salah satu pasangan selebriti Indonesia yang dianggap relationship goals adalah Randi Bachtiar dan Tasya Kamila. Melaksanakan akad hingga resepsi pernikahan yang mewah, Randi Bachtiar diketahui memberikan banyak seserahan. Saat lamaran, Randi memberikan satu unit iPhone X, Kemudian ia juga memberikan tas dari Christian Dior seharga kurang lebih Rp 60 juta.
4. Jeje Govinda dan Syahnaz
Jeje Govinda memberikan sejumlah barang mewah sebagai seserahan kepada Syahnaz saat keduanya bertunangan, mulai dari cincin hingga beragam item fesyen lainnya. Bahkan, Jeje membawa sebuah belt berwarna hitam merek Loius Vuitton. Terlihat sangat simpel, namun harganya mencapai kurang lebih Rp 10 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini