Suara.com - Kerutan yang muncul pada wajah menjadi salah satu masalah perempuan yang tidak mengenal umur. Nah, ada beberapa jenis kerutan wajah yang perlu kamu ketahui karena akan berbeda-beda pula tips mengatasinya.
Bagi kalian yang berumur di bawah 30 tahun, jangan senang dulu. Sebab, masalah kerutan bisa terjadi ketika kamu masih muda. Hal tersebut bisa terjadi bila kamu tidak merawat kulit dengan benar.
Jenis kerutan wajah ini tergantung penyebabnya yang juga bisa beragam. Kira-kira apa saja jenis kerutan pada wajah dan bagaimana tips mengatasinya?
1. Kerutan ekspresi
Kerutan ini seringkali disebut sebagai garis senyum atau tawa. Memang terlihat samar pada kulit. Kerutan tersebut bisa muncul di area mana saja yang jadi tempat kamu membuat ekspresi, seperti di sekitar mulut, alis, dan sudut luar mata.
Sedikit sekali yang bisa dilakukan untuk mengatasi kerutan ekspresi, karena hampir tidak mungkin untuk tidak menggerakan otot wajah. Saran terdekat adalah melakukan botox sebagai cara yang paling efektif.
2. Kerutan elastis
Kerutan ini seringkali terbentuk di area pipi, bibir, dan leher. Cara terbaik untuk menghindari terbentuknya kerutan ini adalah menghindari paparan sinar matahari dan jangan sampai lupa untuk menggunakan tabir surya setiap hari.
Jenis kerutan ini memang akibat langsung dari terlalu sering terpapar sinar matahari. Hal tersebut mengakibatkan kulit menjadi tipis dan menimbulkan garis halus. Kerutan ini hanya bisa diatasi dengan perawatan laser.
Baca Juga: Ingin Kulit Wajah Cerah Sekaligus Bebas Kerutan, Ini Caranya
3. Kerutan kompresi
Ini termasuk jenis kerutan baru yang ditemukan, mereka bisa muncul di area leher dan dada di pagi hari setelah kamu bangun tidur. Ada yang hilang hanya dalam waktu sehari , lainnya akan bertahan lebih lama.
Kerutan ini muncul karena kamu menekan wajah ke bantal saat tidur. Cara mengatasi kerutan ini, cobalah tidur terlentang.
4. Kerutan gravitasi
Maksudnya adalah kulit yang kendur dan disertai dengan kerutan. Jenis yang satu ini biasanya muncul karena hilangnya kolagen dan elastin. Bisa disebabkan oleh proses penuaan atau kerusakan akibat paparan sinar matahari.
Cara terbaik untuk mengatasi kerutan gravitasi adalah dengan facelift. Jika kamu tidak berani operasi, disarankan untuk melakukan perawatan frekuensi radio atau perawatan ultrasound terfokus, seperti ultherapy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!