Suara.com - Aroma sate nan gurih merekah, di hadapan, seporsi Sate Rembiga Ibu Sinnaseh dengan baluran kuah kacangnya yang kering dan terbakar begitu menggoda.
Seporsi sate khas Lombok ini dijajakan di atas piring beralaskan kertas minyak. Di atasnya, 10 tusuk sate sapi dengan baluran bumbu medok berwarna cokelat kemerahan begitu menyala, bak menantang siapa saja yang hendak menyantapnya.
Cita rasa pedasnya nan cukup kuat, berkelindan dengan rasa manis dan gurih yang mudah kita rasakan sejak gigitan pertama.
Daging sapinya nan empuk, begitu sempurna dengan balutan bumbu rempah berbahan cabe merah, kemiri, gula dan terasi khas Lombok.
Sajian istimewa ini kian lengkap disantap bersama lontong kerucut yang memadatkan sesi makanmu.
Berdiri sejak tahun 1988, Sate Rembiga Ibu Sinnaseh dapat ditemukan di Jl. Dr. Wahidin No.11B, Rembiga, Selaparang, Kota Mataram.
Seporsinya dibanderol dengan harga berkisar Rp 20 ribu.
Selain sate rembiga, gerai Ibu Sinnaseh juga menjajakan bermacam varian kuliner khas Lombok lainnya macam bebalung, pepes telengis, plecing, hingga sate pusut berbahan dasar ikan.
Baca Juga: Tak Sembarangan, Ini 4 Tips Menyantap Balut Kuliner Ekstrem Khas Filipina
Berita Terkait
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Sate Kadal: Mencicipi Keunikan Rasa yang Menggugah Selera
-
Misteri 40 Menit di Kamar Mandi, Misri Puspita Bakal Bersaksi di Sidang Pembunuhan Brigadir Nurhadi
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
5 Sepatu Jalan Lokal Murah Versi Dokter Tirta, Anti Pegal dan Kalcer Dipakai Bergaya
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan