Suara.com - Film Aladdin Siap Dirilis, Ceritakan Pencarian Jati Diri
Disney bersiap untuk menayangkan film live action terbarunya yakni Aladdin. Film yang diadaptasi dari animasi ini mulai tayang di bioskop tanah air pada 22 Mei mendatang.
Disampaikan Herry Salim, Country Head, Disney Indonesia, serupa dengan film animasi pendahulunya yang tayang 1992 silam, film live action Aladdin terbaru menceritakan tentang seorang anak jalanan yang berusaha menemukan jati dirinya.
Dalam perjalanannya ini, film yang dibintangi oleh Will Smith, Naomi Scott, dan Meena Masoud, anak jalanan tersebut mendapatkan sebuah lampu ajaib yang berisi sesosok jin.
Jin itulah yang akan menjadi teman setianya di saat senang dan susah, termasuk untuk mendapatkan Putri Jasmine serta melawan Jafar yang memiliki kekuatan sihir jahat. Disney sendiri mempercayakan Guy Ritchie duduk di kursi sutradara.
"Aladdin berdasarkan cerita klasik Disney yang paling digemari oleh semua penggemar di seluruh dunia. Kisah perjuangan anak jalanan yang akhirnya berhasil menemukan jati diri ini relevan dengan keseharian kita di mana setiap kita punya mimpi dan berusaha untuk mencapai cita-citanya," ujar Herry di sela-sela temu media di Jakarta, Jumat (17/5/2019).
Herry mengatakan bahwa kisah Aladdin tak lengkap tanpa soundtrack berjudul 'A Whole New World'. Disney sendiri menunjuk Zayn Malik dan Zhavia sebagai pengisi soundtrack ''A Whole New World''. Sedangkan di Indonesia, Disney, kata Herry mendapuk Isyana Sarasvati dan Gamaliél untuk menghadirkan versi terbaru dari lagu legendaris ”A Whole New World'.
"Persembahan spesial ini merupakan wujud dari komitmen kami untuk menghadirkan pengalaman serta kisah-kisah yang relevan dan menarik bagi para penggemar dan keluarga di Indonesia. Kami sangat senang karena dapat membawa salah satu kisah klasik terbaik Disney Iebih dekat dengan jutaan penggemar di Indonesia melalui kolaborasi ini," ungkap Herry.
Para penggemar di Indonesia dapat mendengar versi terbaru "A Whole New World" di digital streaming platform favorit mereka seperti Apple Music, Spotify, Joox, Deezer, dan Langit Musik. Sebuah video klip spesial yang akan menarik hati para penggemar juga akan dirilis secara eksklusif di kanal Youtube disneymusicasiaVEVO pada bulan Mei ini.
Baca Juga: Ada Lampu Ajaibnya, MAC Cosmetics Rilis Makeup Edisi Khusus Aladdin
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya