Suara.com - Kisah tentang seorang kakek asal Meksiko yang terpaksa merayakan ulang tahun seorang diri tengah beredar di media sosial.
Lewat laman Good Times, kakek yang diketahui bernama Eduviges Villatoro itu diketahui sudah memesan restoran untuk ulang tahunnya yang ke-61.
Di hari bahagia tersebut, Eduviges Villatoro mengundang anak-anak dan cucunya untuk makan bersama.
Namun, terlepas dari meja dan kursi yang sudah didekorasi, kue ulang tahun, dan makanan yang dipesan, kakek ini malah diabaikan.
Meski sudah menunggu lama, ternyata keluarga Eduviges Villatoro melupakan ulang tahunnya dan sama sekali tidak datang.
Foto miris kakek yang terpaksa merayakan ulang tahun sendirian itu pun sempat diabadikan oleh Patty Rodriguez, salah seorang tamu restoran yang ada.
Tetapi, bukannya larut dalam kesedihan, kakek ini rupanya punya ide lain untuk merayakan ulang tahunnya.
"Ini hari ulang tahunku, aku berumur 61 tahun dan aku menyiapkan pesta malam ini. Aku membeli kue karena aku harusnya bertemu keluargaku untuk merayakan ulang tahunku," ujar Eduviges kepada seluruh pengunjung restoran.
"Aku berharap anak-anakku, cucuku, dan istriku akan datang. Tapi seperti bisa kalian lihat, tak ada yang muncul."
Baca Juga: Momen Haru, Bocah Bagikan Kue ke Tukang Sampah saat Ulang Tahun
"Itulah mengapa aku mengajak kalian untuk bergabung dengan perayaanku dan menyanyikan 'Happy Birthday'. Aku akan selamanya bersyukur (untuk itu)."
Segera setelah Eduviges Villatoro membuat pengumuman tersebut, para pengunjung restoran lainnya pun tampak menghampiri.
Mereka bahkan memeluk Eduviges, memindahkan meja, dan ikut merayakan ulang tahunnya.
Walau tak saling kenal, pesta ulang tahun itu pun akhirnya berjalan lancar.
Namun, kisah Eduviges Villatoro tak berhenti sampai di sana. Menjelang akhir perayaan, Eduviges pun mengungkapkan bahwa sebenarnya dia tidak benar-benar diabaikan.
Alih-alih, kakek ini tengah melakukan eksperimen sosial untuk melihat bagaimana orang-orang bereaksi jika dihadapkan dalam situasi macam itu.
Berita Terkait
-
Hamish Daud Berduka Kakeknya Meninggal, Ternyata Seorang Veteran Perang Dunia II
-
Oh Young Soo Kakek Squid Game, Dinyatakan Tak Bersalah atas Kasus Pelecehan Seksual
-
Anggun C Sasmi Bagikan Foto Kecil Sang Putri, Sudah Memesona Sejak Dulu
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Raffles Christian School Rayakan Ulang Tahun ke-20 dengan Rekor MURI dan Pertunjukan Budaya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Empuk dan Ringan untuk Pemula
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Kemendikdasmen, Versi Berwarna dan Hitam-Putih
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Pucat agar Tampak Lebih Segar
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Diskon Terbaru 14-16 November 2025 Minyak hingga Popok
-
Beda Silsilah Keluarga Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Siapa Pantas Jadi Raja Solo?
-
Tema dan Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Versi Kemenag: Format PNG, JPG dan PDF
-
5 Rekomendasi Cat Rambut untuk Hempaskan Uban Usia 50 Tahun ke Atas
-
4 Adu Potret Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi: Rebutan Jadi Raja Solo PB XIV
-
5 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Kulit Kepala Dermatitis Seboroik
-
Diam-diam Berjuang Keras, 5 Shio Diprediksi Hoki Besar di Akhir 2025