Suara.com - Kocak, Cerita Pedagang Pasar Beringharjo Saat Iriana Menawar Harga Batik
Iriana Joko Widodo dikenal sebagai sosok yang sederhana. Laiknya ibu-ibu yang hobi menawar dagangan, Ibu Negara itu pun tak segan melakukannya.
Saat berbelanja batik di Pasar Beringharjo, Yogyakarta, Jumat (6/9/2019) misalnya, Iriana yang datang bersama Mufidah Jusuf Kalla dan istri Kabinet Kerja menawar harga blues batik dari pedagang batik di Kios Soenaryo.
Ibu dari tiga anak itu menyukai tiga blues batik motif Parang dan Kawung. Harga satu buah batik yang dijual sebesar Rp 135 ribu.
Dengan membeli tiga baju, Iriana harus membayar Rp 405 ribu. Namum kepada pedagang, ibu dari Kaesang Pengarep itupun menawar harga kepada pedagang.
"Ini boleh tidak kalau 400 ribu," ujar Iriana seperti disampaikan Retno, pedagang yang melayani Iriana.
Namun Retno mengatakan kalau batik di kiosnya tersebut sudah harga pas dan tidak bisa ditawar. Harga tersebut sama dengan yang dijualnya ke pembeli lain.
Tiba-tiba Iriana membuka amplop dari tasnya dan menunjukkan sisa uang yang dimilikinya. Sembari bercanda, Iriana mengatakan uangnya tidak cukup.
"Ini tinggal segini," ujar Iriana tertawa, sambil menunjukkan uang di amplopnya yang ditirukan Retno.
Baca Juga: Aksi Cak Lontong, Soimah Dkk Sukses Bikin Jokowi dan Iriana Cekikikan
Sontak pedagang di pasar tersebut tertawa dengan ulah Iriana. Mereka kaget Iriana bisa becanda lepas dengan para pedagang.
"Tapi ibu tetap bayar sesuai harga pas kami kok. Senang sekali ibu kesini, dagangan kami jadi ramai pembeli. Padahal minggu-minggu ini baru sepi pembeli," jelasnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
5 Pilihan Foundation dengan SPF untuk Makeup dan Perlindungan dari Sinar Matahari
-
Intip Kolaborasi Spektakuler BCA & Sucor AM di Art Jakarta Papers: Seni Kertas Bertemu Keuangan
-
Parfum Pria Bukan Lagi Sekadar Sentuhan Akhir: Rahasia Aroma Tahan Lama dengan Harga Terjangkau!
-
5 Kandungan Skincare yang Harus Dihindari agar Flek Hitam Tidak Makin Parah
-
Udara Bersih di Rumah : Tips Praktis Menggunakan Air Purifier
-
Cuti Bersama Lebaran 2026 sampai Tanggal Berapa? Ini Jadwal Libur Resminya
-
Simulasi TKA Kelas 6 SD 2026 Soal Bahasa Indonesia dan Kunci Jawabannya
-
7 Alternatif Sepatu Lokal Look Mirip Adidas Yeezy, Empuk dan Nyaman Modal Rp100 Ribuan
-
11 Rekomendasi Parfum Pria Wangi dan Tahan Lama untuk Kerja Seharian
-
5 Pilihan Sepatu Buat Lansia untuk Mencegah Jatuh, Kurangi Risiko Cedera