Suara.com - Sesaat sebelum melakukan olahraga memang sangat disarankan untuk tidak mengonsumsi yang terlalu berat. Hal ini untuk membuat nyaman diri kita saat melakukan aktivitas olahraga.
Memang mengonsumsi sesuatu yang tidak terlalu mengenyangkan sebelum melakukan olahraga bisa memberi cukup energi. Salah satu olahraga yang memerlukan cukup banyak tenanga adalah yoga.
Namun, tubuh masing-masing orang bisa berbeda satu sama lain. Ada yang lebih nyaman melakukan yoga dengan perut yang tidak terlalu penuh.
Satu hal yang pasti, bila kita mengonsumsi makanan yang justru sebaiknya dihindari sebelum yoga, akibatnya sesi yoga yang kita lakukan tidak bisa maksimal.
Dilansir dari laman Verywelllfit, ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari sebelum yoga di bawah ini.
1. Makanan berminyak
Gorengan, kentang goreng, dan aneka makanan berminyak sebaiknya dihindari sebelum yoga. Sebab gerakan yoga mengharuskan kita melekukkan tubuh dan menekuk anggota tubuh.
Selain itu, perut kita bisa mengalami kembung dan buang gas jika mengonsumsi makanan yang berminyak sebelum yoga.
2. Telur rebus
Baca Juga: Binaragawan Derita Stroke Meski Rutin Olahraga, Ternyata ini Penyebabnya!
Memang benar bahwa telur mengandung protein yang baik untuk tubuh. Tapi bila kita tak ingin mengalami sendawa yang tidak mengenakkan selama yoga, sebaiknya hindari mengonsumsinya terlebih dahulu.
3. Mengandung banyak bawang putih
Tak mau bersendawa dengan bau mulut tak sedap dalam sesi latihan yoga? Sebisa mungkin hindari makanan yang mengandung banyak bawang putih.
Tapi ini sebenarnya bisa disesuaikan dengan kondisi tubuh kita masing-masing. Bila kondisi tubuh cukup fit dan perut tidak gampang kembung, tak apa bila sedikit mengonsumsi sesuatu yang mengandung bawang putih satu jam sebelum yoga.
4. Smoothies
Bila dalam sesi yoga yang akan kita lakukan akan ada banyak gerakan yang memberi tekanan pada area perut seperti locust pose, sebaiknya tak mengonsumsi smoothies sebelum memulai sesi. Ada baiknya smoothies dikonsumsi setelah sesi yoga selesai.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
Rahasia Kuah Medok dan Bening: 6 Resep Soto Ayam Khas Nusantara
-
Tujuh Parfum Premium dengan Aroma Lokal yang Kuat dan Karakter Berbeda-Beda
-
Menu Harian Favorit: 3 Variasi Resep Ayam Kecap yang Lezat dan Gampang
-
Koleksi Akhir Tahun Bernuansa Seni, Heritage, dan Pop Culture Siap Meriahkan Imlek 2026
-
Siapa Sam Ratulangi? Pahlawan Nasional, Jurnalis, dan Tokoh Pergerakan yang Diasingkan Belanda
-
9 Parfum Miniso Semakin Berkeringat Makin Wangi untuk Aktivitas Outdoor
-
Kulit Sehat Bukan Cuma dari Skincare, tapi Juga Gaya Hidup Aktif
-
3 Rekomendasi Sunscreen Powder untuk Mengontrol Minyak, Praktis buat Touch Up
-
5 Sepatu Aerostreet Terlaris di Shopee, Ringan dan Stylish Cuma Rp100 Ribuan