Suara.com - Bumbu penyedap masakan yang biasa Anda temui di dapur ternyata punya manfaat lebih untuk mempercatik rumah. Ya, ternyata saus tomat dan kecap bisa membuat furniture yang terbuat dari besi kembali kinclong dan bebas karat.
Temuan unik ini diungkap warganet yang menggunakan saus tomat sebagai bahan pembersih karat pada furniture rumahnya, seperti diwartakan laman Metro, Senin (30/9/2019).
Cara ini dibagikan pengguna Facebook Jo Nichol, di mana ia menunjukkan gambar kaki kursi bar yang berkarat sebelum digosok dengan saus tomat dan gambar kaki kursi bar sesudah digosok dengan saus tomat. Bersih berkilau!
Unggahan yang diposting Jo Nichol melalui akunnya itu lantas disukai lebih dari 1200 orang, dan sebanyak 5000 komentar ditinggalkan dalam postingan tersebut.
"Sebelum dan sesudah menggunakan saus tomat, proses pengerjaan hanya lima menit, dan menakjubkan," tulis Jo Nichol dalam postingannya.
Beberapa komentar mengatakan ini sebagai trik yang luar biasa dan cerdik. Meski ada juga beberapa netizen yang malah berbalik jadi khawatir mengonsumsi saus tomat dan kecap, karena curiga ada kandungan tertentu yang berbahaya untuk tubuhnya.
"Tidakkah hal ini membuat Anda berpikir apa yang akan dilakukan kecap di dalam tubuh kita, dan menjadikan kita khawatir apa yang kita masukkan ke dalam tubuh kita," tulis salah seorang netizen.
"Kecap juga baik untuk membersihkan meja wastafel yang terbuat dari stainless steel," imbuh netizen lainnya.
Kecap sendiri mengandung asam asetat sebanyak 4 persen. Berkat keasaman itu, kecap ampuh membersihkan karat pada tembaga dan perak.
Baca Juga: Saus Tomat Edisi Ed Sheeran Dijual di eBay, Harganya Bikin Tepuk Jidat
Bukan sekali ini saja ditemukan berbagai bahan dapur yang ampuh bersihkan perabot rumah, sebelumnya yang sempat viral yaitu soda hingga cuka. Anda mau coba?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan