Suara.com - Diskriminasi Perempuan di Menu, Restoran Ini Bayar Denda Rp 870 Juta!
Sebuah restoran terkenal di Peru mendapat denda $ 62.000 (Rp 870 juta) karena dianggap telah mendiskriminasi perempuan.
Adalah La Rosa Nautica, restoran mewah menghadap laut di ibukota Peru, Lima yang diperintahkan untuk pembayaran denda 210.000 sol ($ 62.000) karena memberi tamu perempuan buku menu yang berbeda saat ia datang dengan lelaki.
Tamu laki-laki akan diberi buku menu berwarna biru dengan daftar makanan dan harga, sementara tamu perempuan diberi buku menu berwarna emas yang tidak tertulis harga di dalamnya.
Kata pihak restoran, langkah tersebut dibuat agar perempuan dapat menikmati malam romantisnya tanpa harus merasa khawatir tentang biaya makan mereka. Tetapi otoritas Peru menganggap bahwa langkah tersebut sebagai bentuk diskriminasi terhadap perempuan.
"Di sisi perempuan, ini dibuat agar mereka menikmati malam romantis dengan pasangan mereka tanpa memperhitungkan biaya," kata pemilik restoran seperti yang Suara.com kutip dari Oddity Central.
Tetapi Lembaga Pertahanan Nasional Persaingan Bebas dan Perlindungan Kekayaan Intelektual di Peru tidak setuju. "Hal-hal kecil ini mungkin tampak tidak berbahaya. Tapi pada akhirnya mereka adalah dasar dari konstruksi chauvinistik yang membedakan antara laki-laki dan perempuan," kata Liliana Cerrón, seorang pejabat di institut tersebut.
Selain denda $ 62.000, La Rosa Nautica juga harus menawarkan buku menu dalam bentuk yang sama.
Menariknya, La Rosa Nautica bukan restoran pertama yang melakukan praktik tersebut. Restoran terkenal Los Angeles, L'Orangerie pernah melakukan diskriminasi perempuan di menu dengan menyediakan menu putih untuk perempuan tanpa harga, dan menu hijau untuk laki-laki dengan harga. Namun, mereka digugat pada tahun 1980 lalu dan diminta untuk membatalkannya.
Baca Juga: Restoran Sate Khas Senayan Eksis Hampir Setengah Abad, Apa Rahasianya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia