Suara.com - Kemeriahan perhelatan Miss Universe 2019 tak berakhir begitu saja. Selain terpilihnya Zozibini Tunzi dari Afrika Selatan sebagai Miss Universe 2019 dan fakta terbaru jika perwakilan Indonesia, Frederika Cull berhasil masuk 10 besar, masih ada kisah menarik lain dari kontes kecantikan ini.
Dilansir dari laman People, Miss Universe Myanmar 2019, Swe Zin Htet memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan kepada publik.
Beberapa hari sebelum final, ia mengungkapkan bahwa dirinya adalah seorang penyuka sesama jenis.
Melalui sebuah blog Missology pada tanggal 29 November 2019 lalu, wanita 20 tahun itu mengungkapkan mulai menyadari orientasi seksualnya sejak berusia sekitar 15-16 tahun.
Dengan pengakuannya tersebut, ia menjadi finalis pertama dalam sejarah Miss Universe yang mengakui secara terbuka bahwa dirinya adalah penyuka sesama jenis.
Ia berharap, pengakuannya itu akan membawa pengaruh pada kondisi di negaranya.
"Aku punya platform, bila aku mengaku bahwa diriku adalah seorang lesbian, ini akan membawa dampak besar bagi komunitas LGBTQ di Burma," ungkapnya.
Dia bilang, hingga kini LGBTQ masih memiliki cap buruk di negara asalnya.
"Hal yang sulit adalah, di Burma, kaum LGBTQ tak diterima. Mereka dipandang rendah oleh orang dan menjadi sasaran diskriminasi," lanjutnya.
Baca Juga: Frederika Cull Top 10, Inilah Daftar Lengkap Pemenang Miss Universe 2019
Sebelum Swe Zin Htet mengungkap orientasi seksualnya, tak banyak yang tahu bahwa ia menyukai sesama jenis. Selain itu, hanya orang terdekatnya juga yang tahu bahwa ia telah tiga tahun menjalin hubungan asmara dengan penyanyi di negaranya yang bernama Gae Gae.
Dengan mengungkapkan orientasi seksualnya ini, ia berharap bisa melakukan perubahan, terutama di negaranya. Miss Universe Myanmar 2019 ini ingin negaranya terbuka dengan LGBTQ.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai