Suara.com - Di balik ingar-bingarnya berita Pangeran Harry dan Meghan Markle yang resmi keluar dari Kerajaan Inggris, sang kakak, Pangeran William, juga membuat gebrakan baru dengan mempertimbangkan melakukan pekerjaan sukarela untuk memerangi virus corona.
Sebuah sumber mengatakan pada situs The Sun, bahwa William secara pribadi telah menyampaikan keinginannya untuk kembali pada pekerjaan sebagai pilot ambulans udara sebagai upaya untuk membantu memerangi pandemi Covid-19.
Akan tetapi, keinginannya yang mulia ini masih tersendat akibat kebutuhannya melakukan kewajiban sebagai anggota kerajaan.
"William serius mempertimbangkan untuk kembali sebagai pilot ambulans udara untuk membantu pandemi ini," kata sumber tersebut.
Ia melanjutkan, Pangeran William tahu bahwa Inggris sedang berjuang melawan pandemi tersebut dan ia ingin membantu. Akan tetapi hal ini menjadi rumit karena ia sebenarnya dihentikan dari pekerjaan tersebut agar ia bisa menjalani kewajibannya sebagai anggota kerajaan senior.
Sumber tersebut kembali menambahkan bahwa pekerjaan William sebagai anggota kerajaan makin kritis dengan adanya perubahan dalam keluarga kerajaan belakangan ini.
"Perannya lebih penting sekarang dengan kondisi Pangeran Charles sedang sakit (karena virus corona), Harry dan Meghan keluar dari kerajaan, dan Andrew secara efektif dilarang muncul ke publik," lanjut si sumber.
"Tetapi William sangat ingin melakukan apa saja untuk membantu," sambungnya.
Satu hal yang bisa membantunya mendapatkan pekerjaan tersebut adalah fakta bahwa William dan Kate sedang tinggal di rumah pribadi mereka, di mana mereka mempraktikkan social distancing.
Baca Juga: Update Rapid Test di Jakarta, 299 Orang Positif Virus Corona
Di sanalah William pernah tinggal saat ia bekerja sebagai pilot ambulans udara selama dua tahun, sehingga membuat ia akan lebih mudah berganti ke pekerjaan ini.
"Ada banyak yang harus dilakukan dan diselesaikan, misalnya, seperti menyesuaikan pola pergantian kerja. Tapi ia berada di tempat yang tepat bila ia ingin melakukannya," pungkas sumber tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Seragam Korpri untuk PPPK Paruh Waktu: Regulasi, Hak, dan Kewajiban Pegawai
-
5 Fakta Wali Murid Sekolah Elit Al Izzah Serang Tolak Makan Bergizi Gratis (MBG)
-
Mengintip Kekayaan Sabrina Chairunnisa, Rumah Tangga dengan Deddy Corbuzier Diisukan Retak
-
4 Rekomendasi Moisturizer untuk Meredakan Jerawat: Tidak Lengket, Bikin Kulit Sehat
-
Latar Belakang Keluarga Sabrina Chairunnisa, Ortu Sempat Tak Restui dengan Deddy Corbuzier
-
6 Prompt Gemini AI Tema Ulang Tahun: Estetik, Hasil Nyata dalam 5 Detik
-
50 Ucapan Hari Batik 2 Oktober 2025 untuk Berbagai Generasi, Langsung Share ke Medsos!
-
Sejarah Ponpes Al Khoziny, Bangunan Musala Ambruk saat Santri Salat Ashar
-
3 Zodiak Diprediksi Paling Hoki, Merdeka Finansial dan Banjir Cuan di Bulan Oktober 2025
-
Deretan Ponpes Tertua di Jawa Timur, Termasuk Al Khoziny yang Musalanya Roboh Telan Ratusan Korban