Suara.com - Mumpung di Rumah Aja, Ketahui Ragam Manfaat Masker Wajah yang Sebenarnya
Masker wajah (masker untuk perawatan wajah) merupakan salah satu jenis perawatan kulit yang populer dan banyak diminati masyarakat.
Pertanyaan kini muncul, memang masker efektif ya merawat kesehatan kulit wajah?
Mona Gohara, MD, seorang ahli kulit atau dermatolog dari Shape Magazine mengatakan bahwa masker wajah bisa menjadi pelengkap yang memberikan manfaat lebih dari perawatan kulit biasa.
"Tapi masker wajah juga lebih bermanfaat dalam konteks tabir surya harian, antioksidan, dan penggunaan retinol. Efek sinergitas dari keduanya juga memberikan hasil baik ketimbang menggunakan satu-satu," tuturnya.
Ia juga mengumpulkan beberapa pendapat dari dermatolog lainnya untuk menguatkan pendapatnya.
"Masker adalah alat yang bagus dalam urusan kecantikan. Mereka memberikan gratifikasi yang cepat dalam beberapa kondisi termasuk kekeringan, inflamasi, kemerahan, dan bahkan jerawat," kata Marnie Nussbaum, MD, FAAD, instruktur klinis dermatologi di Weill Cornell Medical College.
Sementara Deirdre Hooper, MD, asisten profesor dermatologi klinis dari Louisiana State University dan Tulane University berpendapat bahwa masker wajah lebih oklusif karena menyelubungi wajah dan memberikan manfaat lebih dalam.
Oklusif sendiri adalah bahan aktif kosmetik yang dapat menghambat terjadinya penguapan air dari permukaan kulit. Dengan menghambat terjadinya penguapan air pada permukaan kulit, bahan-bahan oklusif dapat meningkatkan kandungan air dalam kulit.
Baca Juga: Malam Ini, Armand Maulana dan Kevin Sanjaya Lelang Barang Buat Lawan Corona
"Masker dapat membawa konsentrasi lebih dari bahan aktif untuk mengenyalkan, menghidrasi, dan menyeimbangkan kulit," ujarnya.
Menurut Annie Chiu, MD, dermatolog di Cedars-Sinai Medical Center, masker diciptakan untuk mengatasi masalah kulit tertarget seperti kulit sensitif atau kering.
Dalam praktiknya, ia kerap merekomendasikan menggunakan masker penenang setelah melakukan perawatan laser untuk mengurangi kemerahan dan mempercepat pemulihan.
Apabila kamu juga menyukai menggunakan masker wajah, pilihlah masker sesuai tipe kulit dan perawatan yang dibutuhkan.
Jangan lupa untuk memilih bahan aktif yang terdapat di dalamnya sesuai jenis kulit, seperti berikut ini:
- Berjerawat: Salicylic acid (asam salisilat)
- Kering: Hyaluronic acid (asam hyaluronat)
- Berkeriput: Vitamin C atau antioksidan lainnya
- Memerah atau rosacea: Niacinamide
- Berbintik hitam: ekstrak kedelai atau akar licorice
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala