Suara.com - Memeringati momentum 70 tahun hubungan Diplomatik Indonesia dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) diluncurkan benda Filateli secara daring, Senin (13/4/2020) kemarin.
Penerbitan ini dilakukan atas kerjasama Kementrian Luar Negeri Republik Indonesia, KBRI Beijing, Pos Indonesia, Kedutaan Besar RRT di Jakarta, dan China Post.
Sampul peringatan dan prangko memuat logo peringatan 70 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-RRT, yaitu panda dan garuda emas. Ditampilkan pula kekayaan budaya dan pariwisata dari kedua negara, antara lain Barong Bali, Barong Sai, Candi Borobudur, Tembok Raksasa, Raja Ampat di Papua Barat dan Sungai Li di Guilin.
Burung garuda memiliki makna yang kuat dan jaya atau gagah perkasa, sedangkan panda merupakan simbol filosofis kedamaian. Barong Bali dan Barong Sai menunjukan kekayaan dan peradaban serta kedekatan budaya antara Indonesia dan Tiongkok.
Penggabungan dari filosofi ini menggambarkan bahwa persahabatan Indonesia dan RRT yang erat akan membawa kekuatan dan kejayaan bagi bangsa dan rakyat kedua negara, serta memberi kemakmuran dan perdamaian.
Peluncuran benda filateli ini sengaja dilakukan secara daring mengingat perlunya menerapkan physical distancing di tengah pandemi Covid-19.
"Dicetak PT Pos Indonesia sejumlah 3000 Sampul Peringatan, 3000 eksemplar Prangko Prisma berlatar belakang Indonesia dan RRT, 3000 Kemasan Filateli dan dapat dipesan melalui online Kantor Filateli Jakarta atau Kantor Pos Bandung," ungkap Sonang Sarah Purba, Kepala Kantor Filateli Jakarta PT Pos Indonesia, melalui rilis media yang diterima Suara.com, Selasa (14/4/2020)
Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Perkumpulan Filatelis Indonesia, Gita Noviandi mengatakan, pihaknya menyambut gembira penerbitan Benda Filateli 70 tahun Hubungan Diplomatik Indonesia dan RRT secara daring.
"Untuk para pecinta Prangko, bisa membeli Benda Filateli melalui online dan bisa menyusun kembali koleksi Filatelinya di rumah saja," tutur Gita Noviandi.
Baca Juga: Glenn Fredly dan Surat Cinta untuk Indonesia Timur
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam