Suara.com - Ada banyak cara untuk menghangatkan sebuah hubungan asmara. Rutinitas membangunkan pasangan yang masih terlelap di pagi hari pun bisa dimanfaatkan.
Apakah selama ini kamu merasa bingung tentang cara membangunkan pasangan di pagi hari? Ingin mencoba cara yang romantis? Merangkum Boldsky, berikut beberapa di antaranya.
1. Memeluk mesra
Cobalah meringkuk bersama pasangan dan memainkan jari-jarimu dengan lembut di tubuhnya. Kamu juga bisa membelai wajahnya dan berpelukan. Ini akan membuatnya merasa istimewa dan memiliki pagi yang indah.
2. Beri dia ciuman lembut
Apa yang bisa lebih indah dari mencium pasangan saat kamu sudah bangun dan dia masih tidur? Berikan ciuman lembut di pipi dan dahinya. Dia bakal terbangun dan menyukainya.
3. Berbisik manis di telinganya
Bisikkan kata-kata manis atau menggoda. Bahkan, kamu bisa mengungkit lagi malam panas yang baru saja kalian lewati. Bukankah itu ide bagus untuk membangunkan pasangan di pagi hari?
4. Telepon dia
Baca Juga: Atasi Gangguan Tidur akibat Bekerja dari Rumah, Lakukan 5 Langkah Ini!
Jika kalian belum serumah atau menjalani hubungan jarak jauh, kamu bisa meneleponnya di pagi hari mengatakan hal-hal manis untuk membuatnya meninggalkan tempat tidur. Namun, jangan membangunkan pasangan sambil berteriak, ya. Kasihan telinga pasanganmu.
5. Kirimkan pesan manis
Selain telepon, kamu juga bisa melakukan hal-hal pada poin sebelumnya dengan mengirim pesan selamat pagi kepadanya.
6. Siapkan sarapan favoritnya
Kamu bisa menyiapkan sarapan atau minuman kesukaannya di pagi hari. Setelah itu, bisikkan bahwa sarapan untuknya sudah siap. Namun, sayangnya dia tak bakal bisa menikmatinya jika tidak segera meninggalkan tempat tidur.
Selain bangun dari tidurnya, jangan kaget jika dia juga menghadiahi kecupan selamat pagi sebagai ucapan terima kasih atas sarapan buatanmu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan