Suara.com - Meski sejumlah restoran telah dibukka pada era new normal, pandemi Covid-19 membuat para pengunjung harus tetap jaga jarak dan membatasi jumlah pengunjung.
Biasanya restoran membatasi pengunjung yang makan di tempat dengan mengurangi kapasitas bangku. Meja kapasitas dua orang hanya boleh diisi satu.
Sedangkan kapasitas empat orang hanya boleh diisi maksimal dua orang. Restoran Trattoria Da Luigi di Royal Oak, Michigan, Amerika Serikat punya cara seram agar kursi pelanggan yang tak boleh diduduki tak terkesan kosong.
Pemilik restoran Luigi Cutraro meletakan 'hantu' di setiap kursi yang diharuskan kosong. Ia mengatakan tindakan itu merupakan ide istrinya.
"Ketika Anda menyingkirkan meja, itu seperti seseorang datang ke rumah Anda dan ada dua kursi, bukan ruang tamu keseluruhan," kata Cutrato dikutip dari FOX.
Dia juga menjelaskan bahwa menutup restoran selama masa lockdown tiga bulan merupakan keputusan terberat dalam hidupnya. Dia bahagia ketika akhirnya diperbolehkan kembali membuka restorannya.
“Saya merasa seperti, Anda tahu, jika melihat film orang-orang di gurun dan mereka berfatamorgana seakan melihat air? Itulah yang saya rasakan," katanya kepada Fox 2 Detroit.
Putra Luigi Cutraro, Luca, berbicara dengan Fox News dan mengatakan bahwa hantu-hantu itu disambut dengan respon yang sangat positif.
"Itu benar-benar membuat senyum di wajah orang-orang setelah tiga bulan yang mengerikan," kata Luca.
Baca Juga: Tips Aman Makan di Restoran saat New Normal
Menurutnya, ide itu terinspirasi oleh perjalanan ke pusat kota selama kurun waktu penguncian, ketika keluarga Cutraro merasa bahwa kota itu terlihat seperti kota hantu.
Sementara hantu bukan properti permanen. Luca Cutraro mengatakan beberapa mungkin disimpan untuk mengingatkan bisnis keluarga mereka. Bagaimana mereka berkumpul bersama selama pandemi coronavirus, ketika segala sesuatunya dalam keadaan terburuk.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas