Suara.com - Hewan peliharaan umumnya tinggal di rumah atau bahkan dibiarkan berkeliaran sesuka hati. Namun, lain halnya dengan kucing bernama Truffle berikut ini.
Belakangan, publik dihebohkan dengan video TikTok warga Indonesia yang mengajak kucingnya pergi liburan dan naik pesawat.
Jika beberapa kucing pada umumnya akan panik di tengah keramaian, dan mendengar suara gemuruh dari kendaraan, beda dengan Truffle.
Kucing ini tampak tenang ketika diajak berjalan-jalan oleh sang pemilik. Mulai dari naik mobil, ikut duduk di kursi pesawat bersama majikannya hingga jalan-jalan ke daeah bersalju, semua dilaluinya dengan tenang.
"Kok bisa dia menikmati sekali liburannya?" tulis akun Twitter @KancutMeleduk yang mengunggah kembali video TikTok milik akun @jeqaf1929.
Bikin warganet takjub, saking antengnya, tidak sedikit dari mereka yang penasaran dengan prosedur bagaimana caranya kucing tersebut bisa ikut traveling.
Ternyata, untuk mengajak hewan peliharaan traveling, banyak sekali dokumen penting yang harus diurus, serta persiapan berupa vaksin.
Menempuh perjalanan dari Los Angeles ke San Fransisco, ternyata oleh sang pemilik bernama Joy, kucing ini juga dipastikan sudah buang air kecil dan besar terlebih dahulu.
Video menggemaskan, kucing peliharaan bersikap anteng saat diajak traveling dan naik pesawat ini tentu mencuri atensi warganet lainnya.
Baca Juga: Kira-kira Bakal Begini Gaya Liburan Masyarakat pada Era New Normal
Tidak sedikit bahkan warganet tak menyangka bahwa ada kucing yang bisa menikmati suasana liburan layaknya manusia.
"Meanwhile kucing gue diajak muter komplek aja kesurupan," sebut salah seorang warganet.
"Anteng banget, mana bisa kucing aku kayak gini, kucingku mirip anjing," imbuh warganet lain.
Hingga Selasa (30/6/2020) siang, video kucing diajak traveling dan naik pesawat ini telah mendapatkan setidaknya 12 ribu likes dari warganet. Duh, gemas sekalim ya!
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam
-
Zodiak Cinta 2026: Cara Seru Gen Z Ngobrolin Hubungan Tanpa Drama
-
Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
-
Mudik Gratis Pulang Basamo 2026 Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Cara Daftar dan Linknya
-
Beasiswa 100% Buat Talenta Teknologi Berprestasi, Saatnya Gen Z Jadi Future Tech Leader
-
5 Lipstik Long Lasting Paling Murah, Anti Luntur Terkena Air dan Minyak