Suara.com - Perkara selulit dapat membuat wanita merasa kurang percaya diri. Biasa muncul di area paha, perut, dan bokong, selulit dapat membuat kulit tampak bergelombang.
Agar tampil sempurna, segelintir artis hingga influencer di media sosial pun biasanya akan mengedit foto mereka demi menghilangkan selulit.
Namun, lain halnya dengan influencer Danae Mercer yang berasal dari Dubai. Meski memiliki selulit, influencer ini tidak ragu mengunggah foto-foto seksinya tanpa diedit dan pamer selulit.
Melansir laman NY Post, Danae Mercer yang memiliki lebih dari 788 ribu pengikut di Instagram juga bekerja sebagai jurnalis kesehatan dan kebugaran.
Lewat Instagram, influencer 33 tahun ini tidak ragu menggunggah foto dirinya sebelum dan sesudah diedit.
Danae Mercer juga menyebutkan bahwa sudut pengambilan foto, pencahayaan, hingga pengeditan dapat membantu untuk menutupi selulit.
"Mari bicara soal pencahayaan. Karena itulah perbedaan utama di foto-foto ini," ungkap Danae Mercer sembari mengunggah dirinya dalam bikini.
"Dalam foto pertama, bokongku tertutupi bayangan. Cahaya yang lebih redup menutupi selulit dan stretch mark," jelasnya.
"Di foto lain, aku hanya berjongkok asal di samping kaca. Pinggul dan pahaku terkena cahaya matahari. Selulit dan lipatan lemak terlihat jelas."
Baca Juga: Influencer Ini Buka Rahasia di Balik Foto Sempurna di Media Sosial
Danae Mercer sendiri sebelumnya pernah menderita gangguan makan. Namun, dirinya kini mulai pulih dan tidak ragu mengunggah perjalanannya.
Tidak hanya itu, Danae Mercer juga tidak mau merasa malu karena dirinya bertambah tua dan masih lajang hingga kini.
"Aku berumur 33 tahun. Aku masih belum menikah. Masih belum punya anak. Masih punya seekor kucing. Dan aku tidak mau merasa malu," ungkapnya. "Perempuan diajari untuk merasa malu karena bertambah tua."
Unggahan Danae Mercer ini banyak menginspirasi warganet lainnya. Beberapa merasa terdorong untuk turut menunjukkan tubuh alami mereka.
"Aku merasa bersalah karena tahu pose terbaikku dan hanya menunjukkan itu," curhat salah satu pengikut. "Aku akan mencoba menunjukkan foto lainnya juga!"
"Aku menemukan laman ini kemarin ketika aku benar-benar membutuhkannya."
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Rekomendasi Exfoliating untuk Usia 40 Tahun Efektif Angkat Sel Kulit Mati
-
Presiden Prabowo Usul Menu MBG Telur Ayam Diganti Telur Puyuh, Nutrisinya Lebih Oke Mana?
-
5 Manfaat Kolagen untuk Wajah, Rahasia Kulit Sehat dan Awet Muda
-
5 Sunscreen Murah yang Sudah BPOM untuk Ibu Rumah Tangga, Mulai Rp12 Ribuan
-
Diperingati Setiap 22 November, Ini Sejarah Hari Perhubungan Darat Nasional
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Natural untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Bedak Padat Lokal yang Bisa Menyamarkan Ketidaksempurnaan Kulit
-
Ramalan Zodiak 22 November 2025: Taurus Akan Berbuah Manis, Virgo Lembutlah Pada Pasangan
-
5 Shio Paling Beruntung 22 November 2025, Rezeki dan Asmara Beriringan
-
Dari Street Art Hingga Supercar Mahal: Intip Kolaborasi Lintas Dunia di Streetscape 2025