Suara.com - Hari ulang tahun merupakan hari spesial bagi banyak orang. Momen bertambahnya usia ini bahkan kerap dirayakan dengan sukacita dan dipenuhi kebahagiaan.
Sayangnya, bagi warganet satu ini tidak demikian.
Ia justru merencanakan mengakhiri hubungan saat ulang tahun sang kekasih. Hal tersebut diunggah oleh penulis Zarry Hendrik dalam akun Twitternya.
Penulis buku berjudul 'Titik Lemah' tersebut mengunggah sebuah percakapan WhatsApp, yang berisikan seseorang yang memesan kata-kata untuk mengakhiri hubungan di hari ulang tahun kekasihnya.
Seperti diketahui, Zarry Hendrik memiliki bisnis jasa rangkai kata yang ia kelola dengan beberapa penulis lain, bernama Kapitulis.
"Ada yang mau ulang tahun dekat-dekat ini? Bersiap-siap, ya, jangan-jangan yang order ini pacarmu," cuitnya pada Senin (13/7/2020).
"Mau mengakhiri hubungan di saat pacat ulang tahun," tulis orang tersebut di WhatsApp. Lalu, admin Kapitulis menjawab, "Hai, Kak. Wah hari yang istimewa. Apa alasan memilih hari itu. Kak?"
Orang tersebut pun menjawab, "Eh.. Tapi jahat gak ya.. Ga ada alasan khusus sih. Cuma mungkin udah 'lelah' aja.. Apa terlalu tega ya mengakhiri hubungan di hari istimewa seseorang?"
Admin pun menjawab, "Gapapa, Kakak. Lebih tega lagi bila berpura-pura bertahan".
Baca Juga: Meningkat Drastis Selama Pandemi Covid-19, Ini Bahaya Sindrom Patah Hati
Unggahan ini pun kemudian viral dan mendapat lebih dari 1170 likes dan lebih dari 490 retweet.
Beragam komentar muncul, beberapa di antaranya merasa jika hal tersebut adalah perbuatan yang cukup jahat.
"Sebenernya bisa aja kan adminnya nyaranin di hari yg lain, padahal bilangnya lebih sakit berpura pura bertahan, terus kenapa ditahan ampe hari ultahnya? Sorry no offense cuman ga sampai hati aja :')," tulis @Kiantiivanii.
"Ga kebayang tiap ulang tahun berikutnya bakal selalu keinget bahkan lebih buruknya jadi nggak nganggep hari ulang tahunnya spesial lagi," kata @suhpiter.
"Jahat, kenapa gak dari skrg aja. Adminnya lagi so soan bilang bagus drpd pura2. Ya kenapa kudu nunggu ultah juga, nyaranin lebih cepat lebih baik kek gausah nunggu ultah," komentar @pirancyi.
"Sebagai orang yg pernah diputusin pas ulang tahun cuma mau ngasih tau itu bikin trauma, bikin aku benci hari ulang tahun ku," tulis @noona_m.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya