Suara.com - Beragam cara bisa dilakukan untuk menyenangkan dan memuaskan pasangan di ranjang. Salah satunya adalah mengenakan busana seksi seperti lingerie.
Lingerie sendiri merupakan pakaian dalam yang desainnya seksi dan kerap dikenakan untuk menggoda pasangan sebelum bercinta.
Model lingerie sangat beragam. Namun, biasanya dibuat dari kain yang teksturnya ringan, elastis, dan tipis seperti kain sutra, satin, sifon, atau berenda.
Seperti pakaian dalam lainnya, lingerie juga banyak dijual secara online. Harganya pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan masing-masing.
Bicara soal belanja lingerie, belum lama ini warganet dibuat bingung dengan cara sebuah online shop menamai produknya.
Dalam tangkapan layar yang diunggah via akun Twitter @txtdarionlineshop, terlihat jika nama produk yang ditawarkan ambigu.
Busana seharga Rp225 ribu itu dinamai "lingerie mini dress muslim hijab gamis kaftan valentine bride jilbab".
Sesuai kata pertama nama produk, foto yang tertera menunjukkan seorang model yang berpose mengenakan lingerie.
Hanya saja, beberapa kata lain yang dalam nama produk bersangkutan benar-benar bikin warganet gagal paham.
Baca Juga: Celana Dalam Pesanannya Terlalu Pendek, Pria Ini Polisikan Penjahit
Hingga Kamis (30/7/2020), unggahan tersebut telah mengumpulkan lebih dari 2 ribu likes. Banyak pula warganet yang meninggalkan beragam komentar mereka.
Beberapa warganet mencoba memahami apa yang dipikirkan si penjual saat menamai produknya. Mereka menduganya sebagai strategi marketing.
"Itu kayaknya biar terlihat juga sama yang nyari barang pakai keyword hijab, jilbab, gamis, kaftan, bride, dll. Begitu, Kak," komentar seorang warganet.
'Biar kalau diklik pencarian nongol di semua kategori. Wkwkwk," komentar warganet lain.
"Ini yang jual bingung kayaknya. Jual lingerie yang islami gimana, ya?" imbuh warganet lainnya.
Ada pula sebagian warganet yang merasa geregetan. Mereka tak habis pikir bagaimana bisa ada produk lingerie yang dinamai seperti itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier
-
Wangi Nusantara, Ini 7 Merek Parfum Indonesia yang sedang Naik Daun!
-
10 Rekomendasi Bedak untuk Ibu Rumah Tangga yang Mencerahkan dan Anti Menor
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini
-
Aero Sport di Era Liburan Keluarga: Ketika Langit Jadi Ruang Rekreasi Baru