Suara.com - Selasa (4/8/2020) pekan lalu, publik dikejutkan dengan berita ledakan dahsyat yang terjadi di Beirut, Lebanon. Akibatnya, sejumlah bangunan luluh lantak dan mengalami kerusakan, tak terkecuali Istana Sursock.
Istana Sursock yang berusia 160 tahun ini mengalami kerusakan cukup parah pasca ledakaan di Beirut.
Menjadi saksi sejarah, Istana Sursock yang didirikan oleh Kekaisaran Ottoman ini sempat bertahan hingga Perang Dunia II.
Butuh 20 tahun pemulihan Istana Sursock usai terjadi perang saudara pada tahun 1975-1990 lalu. Namun, kini Istana Sursock kembali rusak akibat ledakan beberapa waktu lalu.
"Dalam sekejap, semuanya (Istana Sursock) kembali hancur," tutur Roderick Sursock, sang pemilik Istana Sursock dikutip Suara.com dari laman New York Times, Selasa (11/8/2020).
Roderick Sursock tampak melangkah hati-hati di reruntuhan dan berjalan melalui ruangan berselimut debu. Hampir seluruh potret dari leluhurnya pecah akibat ledakan dahyat di Beirut hari Selasa lalu.
Dibangun pada tahun 1860, Istana Sursock ini berdiri di atas bukit yang menghadap langsung ke arah pelabuhan.
Pesona indahnya selalu membuat siapa saja yang melihatnya ingin tinggal di dalam Istana Sursock nan elok tersebut.
Istana Sursock sendiri diketahui menjadi rumah bagi karya seni era Ottoman seperti marker, lukisan dari Italia dan masih banyak lagi lainnya, seluruhnya tentu saja dikumpulkan secara bertahap oleh keluarga Sursock.
Baca Juga: Pasca Ledakan dan Demo di Beirut, 2 Menteri Lebanon Mengundurkan Diri
Karena begitu megah dan mempesona, Istana Sursock yang terdiri dari 3 lantai ini telah lama menjadi landmark di Kota Beirut, Lebanon.
Memiliki area yang cukup luas, sebelum ledakan terjadi Istana Sursock kerap digunakan untuk acara resepsi, pesta dan upacara pernikahan selama beberapa tahun.
Terdaftar sebagai situs warisan budaya, tak heran jika sebelum tragedi terjadi, banyak wisatawan yang datang ke Istana Sursock saat menikmati liburan di Beirut.
Perasaan sedih begitu dirasakan oleh keluarga. Sebab, Istana Sursock ini membutuhkan pemulihan dalam waktu cukup lama dan juga teknik yang sulit.
Keluarga Sursock mengatakan bahwa mereka akan tetap melanjutkan kehidupan di Lebanon, yakni di rumah keduanya. Namun dirinya begitu mengharapkan sebuah perubahan.
"Saya berharap akan adanya revolusi, karena ada sesuatu yang perlu dihancurkan, kita tak bisa tetap seperti ini dan harus terus maju," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Konsep Baru Belanja Kesehatan dan Kecantikan: Padukan Inovasi Digital dan Pengalaman Interaktif
-
Tips Aman Memilih Bakery, Biar Gak Ketipu Oknum Nakal yang Ngaku-Ngaku Gluten Free
-
Yai Mim Blak-blakan Bahas Urusan Ranjang di YouTube, Gimana Hukumnya Menurut Islam?
-
Viral #ErickOut, Siapa yang Berhak Memecat Ketum PSSI?
-
Seberapa Kaya Amanda Manopo? Kasih Parfum, TV, hingga Emas untuk Souvenir Nikahan
-
Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Segini Kekayaan yang Sudah Dikumpulkan Patrick Kluivert
-
6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
-
7 Physical Sunscreen Ampuh untuk Atasi Flek Hitam di Usia 40 Tahun
-
Masa Bodoh dengan Pernikahan Amanda Manopo, Ternyata Putri Anne Tak Pernah Menyalahkannya?
-
Sahara Kuliah di Mana? Viral Isu Terancam Kena DO gegara Konflik dengan Yai Mim