Suara.com - Tagar Park Seo Joon 9th Anniversary menjadi salah satu cuitan paling trending di Twitter. Ini menandai 9 tahun aktor asal Korea Selatan tersebut berada di dunia hiburan, sejak pertama kali debutnya menjadi model video clip Bang Yongguk "I Remember" pada 2011 silam.
Saat ini, aktor 31 tahun tersebut telah dijuluki sebagai Raja Komedi Romantis melalui aktingnya dalam deretan drama populer seperti Fight for My Way, She Was Pretty maupun What's Wrong with Secretary Kim.
Tak hanya kemampuan aktingnya yang semakin terasah, perubahan aktor drama 'Itaewon Class' ini juga terlihat dari selera fesyennya yang semakin berkembang.
Mulai dari mengubah gaya dan potongan rambut yang selama bertahun-tahun ia petahankan, hingga gayanya yang keren yang sering ia bagikan pada akun Instagram miliknya.
Dengan tinggi badan dan sosoknya yang mirip model, tidak mengherankan jika banyak merek terkemuka memilihnya untuk dijadikan wajah merek mereka, di antaranya adalah Moncler Korea, merek pakaian Korea ZIOZIA, dan Jill Stuart Sport.
Bahkan bintang film Midnight Runners ini diundang untuk menonton show Tommy Hilfiger di Venice Beach, LA pada tahun 2017 lalu, di mana ia terpilih menjadi model pria Asia dari merek tersebut untuk menghiasi barisan depan.
Berikut 5 gaya Park Seo Joon yang telah berevolusi, yang membuatnya makin dicintai oleh penggemar, seperti yang suara.com rangkum dari akun Instagramnya.
1. Tampil sporty dengan jaket baseball
Aktor drama 'Hwarang' ini terlihat keren dengan jaket baseball abu-abu yang dipadukan dengan tshirt dan skinny chino hitam. Gaya ini membuat Park Seo Joon tampil santai sekaligus sporty.
Baca Juga: Bak Pasangan Drakor, 3 Potret Maternity Ussy Sulistiawaty yang Kece Badai
2. Bergaya dengan celana cargo dan boots
Celana cargo dan boots memang dua item yang saling mendukung, seperti yang Park Seo Joon kenakan. Ia memadukannya dengan atasan berlapis, yang terdiri dari tshirt, kemeja denim dan jaket tebal merah.
3. Artsy look dengan setelan bermotif abstrak hitam putih
Tampil unik dan tak biasa dengan setelah kemeja dan celana denim bermotif abstrak membuat aktor 'Witch's Romance' ini terlihat tampil artsy. Potongan rambutnya yang dibiarkan panjang di bagian depan, namun tipis di samping ini juga seolah mendukung penampilannya.
4. Street style dengan bomber jacket
Dalam drama Itaewon Class, Park Seo Joon tampil keren dengan banyak item street style nya. Salah satunya saat ia memadukan bomber jacket, harem pants dan boots yang membuatnya makin terlihat gagah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis