Suara.com - Beberapa waktu lalu, seorang pria terlihat membagikan video tentang tips cara mudah membungkus minyak goreng dalam plastik. Namun bukannya terfokus pada minyak goreng, rupanya perhatian warganet justru teralihkan oleh paras tampan pria pemilik warung yang disebut-sebut mirip Boy William.
Dalam video singkat yang diunggah oleh akun Twitter @Trizmayadi, pria berparas mirip Boy William tersebut membongkar rahasia cepat membungkus minyak goreng dengan plastik.
Cara ini dibagikan oleh dirinya, agar orang-orang lebih mudah untuk menjual minyak curah tanpa harus takut berantakan dan juga tumpah.
Awalnya, pria asal Kuningan, Jawa Barat tersebut menuangkan minyak goreng ke dalam plastik. Setelah itu, plastik berisi minyak goreng tadi diberi udara dengan cara ditiup supaya menggelembung.
Agar plastik bisa terikat sempurna, rupanya pria yang akrab disapa Kang Warung tadi menggunakan bantuan tali. Dengan cepat dan sigap, minyak goreng curah dalam plastik tadi sudah terikat rapi.
Lagi-lagi, wajah Kang Warung yang begitu mirip dengan selebritis sekaligus presenter Boy William ini sukses mengalihkan perhatian warganet khususnya kaum hawa.
Tidak sedikit pula warganet yang memberikan berbagai tanggapan sekaligus gombalan kepadanya melalui kolom komentar pada unggahan video tersebut.
"Saya kirain Boy William," sebut salah seorang warganet.
"Kalau menali silaturahmi ke dia gimana ya bang caranya," imbuh warganet lainnya.
Baca Juga: Ini Alasan Kenapa 25 Warung Makan di Solo Dilabeli Tak Mengandung Babi
"Kalau Aa warungnya kayak begini, kayaknya aku bakal rajin ke warung beli titipan mama," imbuh warganet lain.
"Kang warunya cakep begini, gue jajan Chocolatos 3 kali sehari bolak-balik," timpal warganet lainnya.
Sampai Rabu (9/9/2020) malam, video pemilik warung kelontong mirip Boy William sedang membagikan tutorial mengikat minyak curah dalam plastik tersebut telah viral dan mendapatkan setidaknya 6 ribu likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Sudah Dibuka, Ini Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP 2026 untuk PNS, TNI dan POLRI
-
6 Rekomendasi Lip Scrub untuk Angkat Kulit Mati Bibir, Bisa Dipakai Usia 40 Tahun ke Atas
-
Kumpulan Doa Menyambut Ramadan 2026, Bacaan Arab dan Latin Lengkap Beserta Arti
-
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
-
5 Sampo Penghitam Rambut untuk Menutup Uban Usia 50 Tahun, Harga Ekonomis
-
Berapa IPK Minimal Beasiswa LPDP 2026? Ini Rincian Menurut Jenisnya
-
10 Skincare yang Tidak Boleh Dipakai Bersamaan, Jangan Asal Layering
-
Cara Cek Bansos PKH-BPNT 2026, Ini Kriteria Penerima dan Jadwal Pencairannya
-
Berapa Skor TOEFL untuk Daftar LPDP 2026? Ini Ketentuan Lengkapnya
-
Mudik Gratis Jasa Raharja 2026 Kapan Dibuka? Simak Informasinya