Suara.com - Menjadi salah satu moda transportasi yang sering digunakan oleh banyak orang, tak heran jika kerap terjadi peristiwa tak terduga di pesawat.
Beberapa kali bahkan sejumlah peristiwa yang terjadi di pesawat sempat terekam kamera ponsel para penumpang dan viral usai diunggah melalui berbagai media sosial. Seperti salah satunya foto pria yang rela berdiri di pesawat selama 6 jam berikut ini.
Foto pria ini kembali viral usai diunggah kembali oleh pengguna Twitter @courtneylj beberapa waktu lalu.
Dalam foto tersebut, pria paruh baya itu terlihat sedang berdiri di lorong kabin pesawat. Sambil terdiam, pria ini rupannya sedang memperhatian sang istri yang tertidur di kursinya.
Melalui keterangan foto yang diunggah, Johnson menyebutkan bahwa pria tersebut rela menahan rasa lelah agar istrinya bisa tidur tenang di kursi pesawat.
"Ternyata itulah cinta," tulis akun Twitter @courtneylj_ dikutip Suara.com, Senin (14/9/2020).
Rupannya peristiwa tersebut sudah terjadi dalam waktu yang cukup lama, tepatnya sebelum pandemi COVID-19 merebak yakni pada tahun 2019.
Tetapi unggahan ini lagi-lagi viral menyusul peraturan larangan penerbangan akibat COVID-19 telah diberlakukan kembali. Banyak warganet terharu dengan sikap pria tersebut, yang rela berdiri selama 6 jam tanpa beristirahat agar sang istri bisa tertidur nyenyak di dalam pesawat.
Namun tidak sedikit pula orang yag menganggap wanita itu tidak mandiri dan egois terhadap dirinya sendiri.
Baca Juga: Sensasi Makan di Restoran Bertema Kabin Pesawat Ala Thai Airway
"Dia terlalu berlebihan, sebenarnya wanita itu bisa tidur di pangkuan suaminya," sebut salah seorang warganet.
"Ini memang cinta, tapi sesungguhnya ada rumus yang lebih sederhana, di mana wanita itu bisa menyandarkan kepalanya di pundak atau pangkuan sang suami," imbuh warganet lain.
"Apakah dia tidur selama 6 jam dan apa wanita itu sakit," timpal warganet lainnya.
Hingga artikel ini ditulis, foto pria rela berdiri 6 jam demi istrinya bisa tidur di pesawat tersebut telah mendapatkan 15 ribu lebih likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
3 Rekomendasi Krim Malam Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Bangun Tidur Auto Glowing
-
Kronologi Ashanty Dilaporkan Atas Dugaan Perampasan Aset: Berawal dari Aduan Eks Karyawan
-
Salah Pilih Sepatu, Lari Jadi Gak Enak? Ini Beda Nike dan Adidas yang Wajib Dipahami
-
5 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Profil Atika Algadrie, Ibu Nadiem Makarim Aktivis Antikorupsi
-
Berapa Kekayaan Ashanty? Dilaporkan Eks Karyawan Atas Dugaan Perampasan Aset
-
Menag Yakin Tepuk Sakinah Bakal Tekan Angka Cerai di Indonesia, Bagaimana Lirik dan Apa Maknanya?
-
6 Serum Mengandung Peptide untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bisa Atasi Flek Hitam
-
Dari Singkong Jadi Solusi Dunia: Bioplastik Greenhope Curi Perhatian di Expo Osaka 2025
-
UMKM Kini Bisa Punya Toko Online Sendiri, Gratis di Tahap Awal!