Suara.com - Seorang aktris bernama Tris Marie ramai menjadi pembicaraan belum lama ini. Aktris film pendek tersebut viral karena penampilannya yang menipu.
Melansir Daily Mail, Tris Marie mencuri perhatian setelah mengunggah video di TikTok. Di sana, aktris asal Missouri itu mengungkapkan umur aslinya.
"Orang-orang tidak pernah percaya ketika aku memberitahu umurku. Mereka pikir aku berbohong untuk menarik perhatian, padahal tidak," ucap Tris.
"Aku meminta mereka menebak umurku dan menyebut antara 16-35. Mayoritas orang berasumsi aku berumur 20-an akhir," tambahnya.
Dalam videonya yang viral, Tris memang tampil bak remaja. Dia memakai sweter pink dengan rambut tergerai.
Tris kemudian mengungkapkan bahwa umur aslinya adalah 40 tahun. Wanita ini juga menulis caption candaan yang berbunyi, "Saat SMA, aku terlihat seperti anak-anak."
Kejutan dari Tris tidak berhenti sampai di sana. Dia ternyata juga sudah punya anak yang berumur 18 tahun.
"Aku selalu terlihat muda untuk umurku. Ketika aku lebih muda, orang-orang selalu berkata bahwa aku akan bersyukur ketika sudah bertambah dewasa, dan ini memang pantas disyukuri."
Tris Marie juga membagikan rahasianya tampil awet muda. Menurut Tris, penting untuk mulai merawat kulit sejak dini.
Baca Juga: Biar Tampak Awet Muda, 5 Keluhan Ini Bisa Diatasi dengan Suntik Botox
"Aku mulai memakai krim anti aging di umur 21. Aku pikir sangat membantu untuk merawat diri sedini mungkin. Aku juga selalu memakai tabir surya," jelasnya.
Sebagai tambahan, Tris tidak pernah merokok atau minum alkohol. Dia juga mencoba untuk selalu berpikiran positif meski sedang mengalami masa-masa sulit.
Karena penampilannya ini, Tris Marie pun kerap diminta memerankan karakter lebih muda. Tris pernah muncul di film pendek dan acara televisi Ink Master.
Unggahan Tris Marie di TikTok sendiri sudah mendapat lebih dari 2,4 juta penonton. Banyak warganet yang mengungkapkan kekaguman terhadap wajah awet muda Tris.
"Kenapa aku terlihat lebih tua ketika umurku 24?" komentar seorang pengguna TikTok.
"Kau tidak mungkin 40! Kau bahkan tidak terlihat 30! Wow!" imbuh warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
5 Lipstik Wardah yang Warnanya Pas untuk Tone Kulit Indonesia
-
Kapan Waktu Terbaik untuk Minum Kopi? Ini Jawaban Ilmiahnya Menurut Penelitian
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik Selevel Saucony, Mulai Rp100 Ribuan
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
5 Toner Mawar untuk Menyegarkan dan Menyeimbangkan pH Kulit, Mulai Rp16 Ribuan
-
5 Shampo yang Bagus Buat Rambut Rontok Usia di Atas 40 Tahun, Mulai Rp40 Ribuan
-
Alternatif 7 Parfum Mirip Dior Sauvage: Wangi Maskulin, Harga Jauh Lebih Murah
-
Shio Apa yang Paling Hoki Hari Ini 7 Januari 2026? Cek Daftar Lengkapnya
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah