Suara.com - Nasi goreng, menjadi salah satu kuliner Indonesia yang cukup digemari oleh berbagai kalangan. Memiliki cita rasa gurih nan menggugah selera, nasi goreng ini selalu sukses membuat banyak orang ketagihan.
Tak butuh skill ala chef ternama demi bisa membuat nasi goreng enak. Nasi goreng ini bisa dibuat sendiri di rumah dengan bumbu dan topping sesuai selera.
Meskipun bisa dibuat sendiri di rumah, faktanya tidak sedikit juga lho restoran yang menjadikan masakan nasi goreng ini sebagai menu andalan mereka.
Agar mudah dibawa oleh pelanggan, nasi goreng biasanya dibungkus dengan kertas minyak atau wadah khusus. Namun apa jadinya, jika ada nasi goreng yang dikemas dengan plastik layaknya minuman?
Sungguh-sungguh terjadi, belum lama ini akun Instagram @voilajogja mengunggah foto nasi goreng plastik yang cukup membuat warganet terheran-heran.
Ya, seporsi nasi goreng ini dimasukkan ke dalam plastik, kemudian diikat layaknya minuman. Tentu saja, tidak sedikit warganet kemudian bertanya-tanya, bagaimana cara menyantap nasi goreng plastik tersebut.
"Ada yang pernah beli nasi goreng minta wadah plastiknya kayak gini? Praktis banget lho, buat dimakan di kelas, bioskop, angkot, ojek, bahkan sambil BAB pun nikmat kalau pakai kemasan plastik gini. Apa makanan teraneh yang pernah kau nikmati dari ngokop plastik begini lur," tulis akun Instagram @voilajogja, dikutip Suara.com, Minggu (4/10/2020).
Beberapa warganet terhibur, sekaligus bingung ketika menyaksikan nasi goreng dalam kemasan plastik ini. Namun tak sedikit pula rupanya, warganet yang sudah pernah mencoba makan nasi goreng melalui bungkus plastik tersebut alias dikenyot.
"Btw pernah nggak kalian?" tulis salah seorang warganet.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Korea, Sarapan Sehat ala Oppa-oppa
"Kelakuan teman-temanku, saat bawa nasi goreng ke kelas," imbuh warganet lain.
"Besok mau nggak bawa ginian, biar nggak ada yang ngamuk kalau wadahnya ketinggalan atau ilang," tutur warganet lainnya.
Sampai dengan artikel ini ditulis, foto nasi goreng dalam kemasan plastik tersebut telah mendapatkan 8 ribu lebih likes dari warganet. Duh, ada-ada saja ya!
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Beda Lamaran El Rumi dan Al Ghazali di Eropa, Mana yang Paling Romantis?
-
6 Fakta Keluarga Bravy Vconk, Ibunya Tak Bisa Lihat Langsung Anak Lamar Erika Carlina
-
Berapa Jumlah Terkini Korban Ponpes Al Khoziny Sidoarjo? Ini Update Data Terbarunya
-
Bukan Hanya soal Parkir, Duduk Perkara Konflik Yai Mim vs Sahara Berawal Dari Adab Berujung SARA
-
4 Potret El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss, Cincin Mewahnya Jadi Sorotan
-
Lebih Efektif Buat Kamuflase, Intip Perbedaan Corak Loreng Seragam TNI yang Baru
-
5 Zodiak Paling Cocok dengan Libra, Si Penyeimbang yang Bikin Jatuh Hati
-
Sepatu NB Ori Dibuat di Mana: Apakah Buatan Indonesia Produk Asli?
-
Skin Booster vs DNA Salmon: Sama-Sama Melembapkan, Mana yang Lebih Baik untuk Kulit?
-
Beda Pendidikan El Rumi dan Syifa Hadju yang OTW Menikah, Kuliah Jurusan Apa?