Suara.com - Setelah melakukan pembelian online di e-commerce, Umumnya pembeli akan diminta untuk memberikan ulasan dan penilaian terhadap barang ataupun pelayanan yang diberikan oleh penjual. Tapi sayangnya, pembeli kadang memberikan ulasan buruk sehingga menimbulkan konflik antara pembeli dan penjual. Seperti yang terjadi pada pembeli dan penjual di salah satu e-commerce ini, yang kisahnya dibagikan oleh Instagram @pembasmi.kehaluan.reall.
Melalui tangkapan layar, diketahui ada seorang pembeli yang baru saja membeli 4 buah daster dengan harga Rp 100 ribu di toko online. Namun sayangnya, ia tak puas dengan daster yang ia terima. Ia pun protes dan memberikan penilaian bintang 1 dalam ulasan tersebut, disertai dengan kata-kata kasar.
"Penjual respons lelet, baju sampah. Jangan ada yang beli. Barang yang dijual barang sampah. Nggak pantes dijual, baju gue beli jadi keset ta*k kucing," tulisnya.
Tak terima mendapat ulasan negatif, sang penjual pun mengancam untuk membawa kasus ini ke meja hukum, dengan pasal ujaran kebencian. "Pinter dikit, Kak, kalau nggak terima kan bisa bilang kurirnya retur. Lagian bilang cancel pas barang sudah dikirim. Habis-habisan di pengadilan yuk, tunggu surat kita, kita somasi ujaran kebencian. Tunggu sampai suratnya," balas si penjual.
Mengetahui akan disomasi, si pembeli pun merasa ketakutan dan akhirnya meminta maaf dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.
Unggahan tersebut pun viral dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
"Lagi ngapain sih review kaya gitu? Ngeluapin stres jangan di lapak orang kali," tulis @meliana_zaenudin.
"Lah namanya juga baju 100 ribu dapet 4. Ya kali mau dapet yang bagus bener," komentar @mayyazza.
"Kadang penjual juga gitu, sih, sering nggak sesuai sama foto, ada juga lain yang kita pesen, lain yang dikirim. Kan gila," kata @parfumeq_01.
Baca Juga: Adaptasi Saat Pandemi, E-Commerce Kecantikan Indonesia Ekspansi ke Vietnam
Kalau kamu, pernah punya pengalaman seperti itu juga, nggak?
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Terpesona Talenta Generasi Muda, Addie MS Gaet Cicit WR Supratman Dalam Konser Simfoni
-
Tren Baru Asuransi: Program Loyalitas Jadi Daya Tarik, Tawarkan Medical Check-up Gratis
-
Rahasia Cari Tiket Pesawat Murah: Trik Jitu Menggunakan Google Flights
-
6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
-
10 Produk Makeup Musim Semi 2025 yang Akan Mengubah Riasan Anda
-
5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi: Pengalaman Budaya Internasional yang Mengubah Hidup
-
Situs dan Data yang Diretas Hacker Bjorka: Alamat Pejabat hingga KPU Jadi Korban
-
Hacker "Bjorka" Asal Mana? Diduga Sudah Ditangkap Polisi, Sempat Dikira Orang Polandia
-
Liburan Mewah Kini Milik Semua: Cruise Rp1 ke Mediterania? Ini Caranya!
-
Karya dan Ide Siswa SMA Indonesia yang Menginspirasi, Dari Sains Hingga Seni Kreatif