Suara.com - Brand fesyen lokal kini hadir dengan keberagaman, yang tak hanya berkualitas tapi juga terus mengikuti perkembangan tren terkini. Bahkan, dengan berbagai keunikan yang dihadirkan, kini kita semakin mudah membeli berbagai jenis fesyen yang sesuai kebutuhan.
Hal inilah yang dihadirkan oleh dua brand asal Bandung, Jawa Barat GVFI dan Karibatur. Di bawah perusahaan Didi Fashion, produk keduanya busa kamu kenakan untuk kegiatan sehari-hari maupun traveling.
Sosok di balik sukses nya brand fashion terkenal GVFI dan Karibatur adalah Bisma Aria Nugraha, seorang musisi dari band Rocket Rockers. Bisma mengatakan kedua brand yang ia dirikan, mengusung konsep dua sisi yang berbeda dengan latar belakangnya masing-masing.
GVFI, kata dia berkonsep beachwear dengan tagline "Waves And Attitude", yang merupakan brand pakaian modern yang terinspirasi dari musik dan gaya hidup pesisir pantai. Berawal dari gaya hidup Bisma sebagai musisi, yang juga gemar berselancar di waktu luangnya.
"GVFI awalnya dimaksudkan untuk menjadi Goofy, memetik dari kata “Goofy footed player” yang memiliki arti seseorang yang menggunakan kaki kanan di depan untuk berbagai olahraga papan. Dan tercetuslah nama GVFI, yang diperkenalkan sebagai nama alternatif dari Goofy, dikarenakan nama Goofy yang sudah terlebih dahulu diklaim," jelasnya.
Berdiri sejak 2012, GVFI selalu konsisten dalam menjaga kualitas barang-barang yang diciptakan, dengan standarisasi pengendalian mutu yang tinggi. Kini, banyak surfer lokal dan mancanegara, penggiat olahraga ekstrim, selebritis dan influencer tanah air yang mengaku nyaman menggunakan produk GVFI di setiap kegiatannya.
"Sedangkan Karibatur, berkonsep daily muslim wear yang mengusung tagline "Pray, work, play." Karibatur diciptakan dengan latar belakang muslim modern, di mana di saat era akulturasi yang sangat cepat dan pesat seperti sekarang, Karibatur tidak tertinggal akan isu-isu yang sedang atau akan terjadi di Indonesia," jelasnya.
Design dengan permainan kata-kata dan tagline yang positif ala Karibatur yang diaplikasikan dalam beberapa varian produk menjadi magnet kuat untuk para ustadz muda, influencer dan selebritis tanah air yang memakainya.
Kedua brand tersebut kini berada di dalam satu atap yang bernama House of GVFI & Karibatur.
Baca Juga: Modest Fashion ISEF 2020, Indonesia Gaet Pasar Busana Muslim Internasional
"Kini kami membuka toko dengan mengusung konsep dua sisi berbeda di dalam interior toko ini untuk memberikan pengalaman dan sensasi tersendiri untuk pengunjung yang datang ke toko kami," tambah Bisma.
House of GVFI & Karibatur berlokasi di tengah pemukiman nyaman dan elegan dari salah satu pengembang properti terbesar di Indonesia, tepatnya di Jalan Magna Timur Ruko Nomor 60, Magna Commercial, Summarecon Bandung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
3 Jam Tangan Mewah Deddy Corbuzier, Dulu Koleksi Harga Miliaran Kini Pilih yang Murah Meriah
-
Di Balik "New Horizon": Kolaborasi Seni dan Material yang Memukau di Art Jakarta 2025
-
Urutan Skincare Malam untuk Usia 30-an, Lengkap dengan Rekomendasi Produk Terjangkau
-
6 Tren Kuliner Global Paling Panas di 2025: Plant-Based hingga Zero Waste
-
Aksi Bersih Pantai Bali: Dari Pungut Sampah hingga Edukasi Daur Ulang
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Plantar Fasciitis, Nyaman Bebas Nyeri
-
Tampil Glowing, 9 Rekomendasi Alat Pijat Wajah yang Teruji Ahli Kecantikan
-
5 Zodiak Paling Banyak Disukai Pria, Diam-Diam Punya Energi dan Aura yang Magnetis
-
Mimpi Malam Curi Perhatian! Hariyadin Buktikan Creator Lokal Bisa Tembus Industri Musik Global
-
4 Ciri-Ciri Sepatu New Balance Palsu, Jangan Sampai Pengen Stylish Malah Jadi Mimpi Buruk!