Suara.com - Selebgram Karin Novilda atau yang dikenal dengan Awkarin belakangan mengejutkan publik. Bukan karena kontroversinya, Awkarin membuat banyak orang salut karena bekerja sebagai pelayan dan juga barista di KFC Naughty by Nature.
Hal ini nampak pada unggahan kanal jejaring sosial YouTube Kuy Entertainment. Video yang diunggah pada Senin (17/11/2020) ini menampilkan Awkarin tengah belajar cara menjadi karyawan di KFC Naughty by Nature.
Di video tersebut, Awkarin tampak menggunakan seragam KFC lengkap. Dara kelahiran 29 November 1997 ini nampak memperhatikan dengan seksama setiap penjelasan yang diberikan atasannya.
Sebelumnya Awkarin pernah mengunggah melalui akun jejaring sosial Instagram @awkarin tentang niatnya menjadi karyawan. Rupanya niatnya ingin mencari pengalaman kerja baru sudah dimulai sejak tahun lalu.
"Jadi sebenernya dari kemarin aku lagi mau nyari pengalaman kerja baru. Dan kerja bukan sebagai 'Awkarin' tapi sebagai 'Karin Novilda'. (Aku) pengen ngelatih mental dan cari pengalaman," tulisnya pada fitur Instastory di akun miliknya.
Awkarin sendiri memiliki banyak usaha dan dikenal kaya raya. Tarif endorse-nya yang jutaan rupiah serta beragam usaha yang ia rintis membuat dirinya sukses di usia muda.
Salah seorang warganet yang sempat dilayani Awkarin membagikan ceritanya melalui akun jejaring sosial TikTok @agunnafs. Pada video tersebut, awalnya ia tak yakin bila barista perempuan yang mondar-mandir mengantar kopi adalah Awkarin.
Akhirnya ia memesan kopi agar tak penasaran. Benar saja, yang mengantar kopi ke mejanya adalah Awkarin.
Setelah cappucino buatan Awkarin diantar ke mejanya, warganet ini pun mengajak Awkarin untuk berfoto. Unggahan ini sudah ditonton sebanyak 1,1 juta kali di TikTok.
Baca Juga: Viral Pria Dandan bak Pelayan Wanita, Berujung Malu karena Kepergok Teman
Beragam komentar pun muncul dari warganet. Banyak yang salut atas apa yang dilakukan oleh selebgram dengan jutaan followers ini.
"Dulu dibully, sekarang jadi idola," tulis seorang warganet di kolom komentar.
Ada pula warganet yang terinspirasi oleh selebgram dengan hampir 6 juta followers Instagram ini. "Awkarin adalah motivasi dan inspirasi gue buat jadi cewe independent," ucap warganet ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan
-
Sampo Metal Buat Apa? Produk Legendaris Khusus Hitamkan Uban Lansia
-
5 Rekomendasi Minyak Kemiri untuk Alis agar Tebal dan Halus, Wajib Dicoba!
-
5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan