Suara.com - Popularitas Dimas Ramadhan atau Dimas Ahmad semakin naik setelah dirinya viral karena mirip Raffi Ahmad. Anggota keluarga Dimas pun ikut menjadi sorotan seiring popularitas sang pedagang bakso.
Belum lama ini publik dihebohkan dengan paras kakak Dimas, Rifan, yang dianggap mirip dengan Minho SHINee. Sekarang publik kembali dibuat heboh dengan wajah ayah Dimas, Agus. Mirip siapa?
Rupanya ayah Dimas dianggap sangat mirip dengan mendiang ayahanda Raffi, Munawar Ahmad. Kemiripan wajah keduanya terungkap setelah beberapa akun di Instagram menyandingkan foto mereka.
Salah satu akun Instagram yang membandingkan kolase foto ayah Dimas dan mendiang ayah Raffi adalah akun @artis.indo_hits. Terlihat ada foto lawas Raffi bersama mendiang ayah yang dikolasekan dengan potret ayah Dimas.
Tak butuh waktu lama, warganet langsung heboh melihat potret ini. Mereka takjub dan berpendapat bahwa ayah Dimas memang sangat mirip dengan mendiang suami Amy Qanita tersebut.
"Iyaaaa miripppp," kata seorang warganet. "Ya ampun bapak mereka pun mirip. Emang bener-bener ini bukan kebetulan. Ini pasti udah rencana yang maha kuasa. Nasib orang memang nggak ada yang tahu," ujar yang lain.
Tak sampai di situ saja, komentar bernada takjub juga disampaikan oleh warganet lain. Saking miripnya, beberapa warganet menyebut ayah Dimas adalah kembaran mendiang ayahanda Raffi. Bahkan, ada juga yang berteori kalau ini adalah bukti reinkarnasi.
"Fix ini kembar dari bapaknya," celetuk salah satu warganet. "REINKARNASI TELAH MUNCULLL," kata warganet lain. "Real reinkarnasi yang sesungguhnya," tutur lainnya.
Sementara itu, Raffi Ahmad masih terus mendukung karier Dimas di dunia hiburan Tanah Air. Ia tak segan mengajak "kembarannya" itu untuk masuk dalam berbagai acara televisi. Bahkan, Raffi juga sudah mempertemukan Dimas dengan bos salah satu stasiun televisi, Otis Hahijary.
Baca Juga: 'Kembaran' Raffi Ahmad Dapat Sepatu Mewah dari Bos TV, Berapa sih Harganya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium