Suara.com - Daniel Mananta dan sang istri, Viola Maria Ananta serasi memakai busana adat Jawa di acara Festival Film Indonesia (FFI) 2020 yang digelar pada Sabtu (5/12/2020) malam.
Daniel tampil gagah dalam balutan beskap pink yang dipadukan dengan kain batik serta blangkon. Sementara Viola memakai kebaya juga selendang dan kain batik Solo sebagai pelengkapnya.
Tak sembarangan, Daniel menunjuk Anne Avantie untuk merancang busananya malam itu. Ia berujar memang sengaja memakai busana adat Jawa untuk melestarikan budaya.
"Karena mungkin biar lebih mengapresiasi lagi budaya Indonesia. Viola sendiri terlihat jauh lebih cantik dengan memakai pakaian tradisional Indonesia juga," tutur Daniel ditemui saat FFI 2020 kemarin.
Penampilan Daniel dan sang istri di acara FFI 2020 ini menuai reaksi positif dari warganet di Instagram. Mereka ramai memberikan pujian untuk pasangan yang sudah dikaruniai 2 anak ini.
"Melihat Daniel dan istri memakai beskap dan kebaya adat Jawa dengan warna pink, it's awesome," puji seorang warganet. "Cakep banget wey berdua. Power couple," celetuk yang lain.
"Kereen... Keliatan luwes," tutur lainnya. "Super pretty Viola @lolagin," imbuh warganet. "Wah, ibu anggun sekali," kata yang lain kembali memuji Viola.
Dalam gelaran FFI 2020 kemarin, Daniel berkesempatan untuk mencicipi kemenangan lewat film yang diproduserinya, yakni "Susi Susanti: Love All".
Laura Basuki selaku pemeran utama film "Susi Susanti: Love All" dinobatkan sebagai Pemeran Utama Perempuan Terbaik dalam ajang tersebut.
Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang Festival Film Indonesia 2020
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Ketika Jamu Menjadi Ikon Budaya yang Menghubungkan Generasi
-
Hoki, 3 Shio Paling Beruntung dan Penuh Cinta Besok 19 November 2025
-
Seaside Market Mawatu, Cerita Baru Tentang Labuan Bajo
-
Rahasia Perawatan Kulit di Musim Hujan: Tips agar Kulit Tetap Segar
-
Biodata dan Pendidikan Rospita Vici Paulyn: 'Semprot' UGM di Sidang Ijazah Jokowi
-
5 Rekomendasi Serum Penghilang Flek Hitam Usia 40 Tahun, Cocok Buat Ibu Rumah Tangga
-
5 Pilihan Cushion di Indomaret dengan Coverage Tinggi, Ampuh Samarkan Flek Hitam
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif New Balance 530, Harga Lebih Murah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari 10K yang Empuk dan Ringan, Harga Terjangkau
-
Mengenal Apa Itu Parfum Feromon, Benarkah Bisa Bikin Lawan Jenis Tergoda?