Suara.com - Blibli siap memeriahkan rangkaian Harbolnas akhir tahun melalui Blibli Histeria 12.12 dengan mengusung konsep one-stop e-shopping entertainment untuk pelanggan selama periode antara 7 hingga 13 Desember 2020 mendatang.
VP Business Development dan Project Lead Blibli Histeria 12.12, Cindy Kalensang, mengatakan bahwa kepuasan pelanggan menjadi tujuan utama saat Blibli membuat berbagai program, termasuk rangkaian Harbolnas 2020 berkonsep one stop e-shopping entertainment.
"Kami berkomitmen untuk terus membuat pelanggan merasa lebih antusias untuk membeli produk para seller dan brand yang kami tawarkan," ujar Cindy dalam pernyataannya seperti pada siaran pers yang diterima Suara.com, Rabu (9/12/2020).
Dalam rangkaian Blibli Histeria 12.12 juga pelanggan akan disuguhkan penawaran pesta belanja, gamification (permainan) Blibli Lelang, dan tayangan spesial di Blibli Histeria 12.12 livestream bersama Blibli Brand Ambassador, Park Seo Jun.
Blibli Histeria 12.12 juga akan menyediakan ratusan voucher senilai miliaran rupiah untuk para pelanggannya. Kemudian ada juga brand deals untuk para pelanggan dengan penawaran potongan harga hingga 80%.
Tak hanya itu ada juga Blibli Lelang mulai Rp 1.000 yang diselenggarakan di aplikasi Blibli dengan menghadirkan berbagai produk seperti motor Yamaha Vixion, mobil New Honda Jazz RS dan Honda Brio Satya E.
Program Diskon hingga 15% dengan tema harian berlangsung dari 7-11 Desember 2020 dan pada puncaknya tanggal 12-13 Desember akan ada Cashback hingga Rp 1.2 juta yang berlaku untuk semua produk termasuk produk digital dan travel (hotel, tiket pesawat dan kereta).
Sementara itu, livestream dengan Park Seo Jun, akan diusung dalam format Fan Party and Fun Talkshow, di tanggal 11 dan 12 Desember pukul 20.00 WIB yang dapat disaksikan di website dan aplikasi Blibli.
"Histeria 12.12 adalah final call bagi pelanggan untuk menutup tahun ini dengan memenuhi wishlist hingga kebutuhan sehari-hari. Sebagai one-stop e-shopping entertainment, kami ingin pelanggan dapat menikmati pengalaman berbelanja, sambil mengikuti gamification dan berbagai hiburan menarik," kata dia.
Baca Juga: Mapemall Rayakan Harbolnas 12.12 Selama 10 Hari Penuh
"Harapan Blibli di momen Harbolnas ini, brands, seller, dan pelanggan bisa saling kolaborasi. Hal inilah yang menjadi semangat Blibli di momen Histeria 2020 dengan mengajak pelanggan untuk #AyoBersama mengambil bagian untuk pulihkan ekonomi," lanjut tutur Cindy.
Berita Terkait
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
7 Promo Kopi Spesial Tahun Baru 31 Desember 2025, Hemat dan Nikmat!
-
5 Sepatu Hoka yang Diskon di Sports Station Jelang Tahun Baru, Bisa Hemat Setengah Harga
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok