Suara.com - Artis Angela Gilsha menuai pujian setelah mengunggah kolase foto yang menunjukkan lipatan perut di media sosial Instagram @angelagilsha beberapa waktu lalu.
Pesinetron Samudra Cinta itu nampak mengenakan crop top putih dan celana pendek bermotif floral.
Ada dua foto yang diperlihatkan. Pada bagian kiri, ia berpose dengan perut yang rata. Sementara di sebelah kanan, dengan busana dan waktu yang sama, perut perempuan kelahiran 1994 ini terlihat berlipat dan bergelambir.
Dalam keterangan fotonya, mantan kekasih Giorgino Abraham itu membuktikan jika dirinya tak sesempurna yang terlihat di media sosial.
"Walaupun selama ini aku sering banget selfie-selfie pamer perut rata, percaya deh, perut aku juga sering bloating, berlipat, layaknya perut manusia biasa.
Jadi selama ini foto-foto atau video bodygoals yang kalian lihat di social media, kenyataannya ngga se-sempurna itu. Kita semua sama!," tulisnya.
Masih menurutnya, semua bentuk tubuh itu indah, sehingga kita harus bisa menerima dan mencintai tubuh kita apa adanya.
Meski begitu, bukan berarti kita jadi tak merawat tubuh karena hal ini. Membiasakan diri dengan melakukan gaya hidup sehat bisa membantu kita lebih mencintai tubuh, bukan malah merusaknya.
"Contohnya seperti “ga papa gue makan donat setiap hari, gue udah terima tubuh gue apa adanya kok, jadi ga takut gendut!," kata dia.
Baca Juga: Video di TikTok Bikin Nangis, Perempuan Berjerawat Itu Kini Berwajah Mulus
Meski pernah berpikiran seperti itu pada dua tahun lalu hingga bobotnya mencapai 60 kg, artis kelahiran Denpasar, Bali ini akhirnya mulai mengubah gaya hidupnya menjadi lebih sehat. Ia mulai rutin olahraga, dan belajar tentang makanan sehat.
Hingga saat ini, perlahan-lahan tubuhnya mencapai berat badan yang ideal. Karenanya, cewek blasteran Italia, Bali dan Toraja ini mengingatkan semua pengikutnya untuk selalu mencintai kekurangan dan ingin menjadi yang lebih baik karena adanya kekurangan tersebut.
"Dari rasa ingin menjadi yang terbaik, muncullah niat, lalu muncullah usaha, kerja keras dan konsistensi. Dari situlah akan membuahkan hasil yang akhirnya mengubah kekurangan kita menjadi sebuah kelebihan," tutup dia.
Sebelumnya, Angela juga pernah memperlihatkan jerawat di wajahnya dan giginya yang kuning. Meski begitu, ia sama sekali tak berniat untuk mengubah penampilannya, termasuk melapisi giginya dengan veneer karena ia mencintai dirinya apa adanya.
Wah, inspiratif banget ya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Beda Silsilah Keluarga Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Siapa Pantas Jadi Raja Solo?
-
Tema dan Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Versi Kemenag: Format PNG, JPG dan PDF
-
5 Rekomendasi Cat Rambut untuk Hempaskan Uban Usia 50 Tahun ke Atas
-
4 Adu Potret Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi: Rebutan Jadi Raja Solo PB XIV
-
5 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Kulit Kepala Dermatitis Seboroik
-
Diam-diam Berjuang Keras, 5 Shio Diprediksi Hoki Besar di Akhir 2025
-
Siapa Saja Mantan Boiyen? Intip Perjalanan Cintanya Sebelum Jadi Istri Rully Anggi Akbar
-
10 Cushion Tahan Lama dan Tidak Oksidasi untuk Kondangan, Flawless!
-
Studi Baru Ungkap Pola Makan yang Bisa Menurunkan Berat Badan
-
Boiyen Lulusan Apa? Resmi Dinikahi Dosen Sekaligus Pengusaha Muda