Suara.com - Publik sering dibuat terkejut dengan desain item fesyen yang dirilis oleh berbagai brand dunia. Seperti baru-baru ini, publik heboh menyoroti aksesoris keluaran merek AMBUSH.
Produk aksesoris yang disorot adalah gelang dan cincin AMBUSH yang bentuknya sangat mirip zip tie atau kabel ties. AMBUSH agaknya sengaja membuat desain mirip zip tie jika dilihat dari nama produknya.
Bahasan tentang aksesoris AMBUSH ini ramai setelah dibagikan oleh akun Twitter @selphieusagi pada Minggu (17/1/2021). Kehebohan berlanjut ke Instagram setelah beberapa akun gosip ikut membagikan tren fesyen ini.
Salah satu akun gosip yang membagikan informasi ini adalah @tante_rempong_offficial. Banyak warganet yang menyerbu unggahan akun gosip tersebut dengan beragam komentar bernada heran.
Mereka agaknya tak habis pikir dengan desain aksesoris tersebut yang benar-benar mirip zip tie. Apalagi aksesoris ini dibanderol dengan harga cukup mahal, yakni sekitar Rp8,3 juta untuk gelang dan Rp5,5 juta untuk cincin.
"8 jutan kek gitu (emoji) di toserba kabel T ini dijual Rp 1000 dapet 5," celetuk warganet.
"Yaampunn ini kerjaan gue bikin gelang dari cable tight jaman SMP sampe dimaki sama nyokap dibilang aneh2 aja pake begituan ditangan, sekarang jadi fasyun," ujar lainnya.
"Yaampun kaya gitu di rumah gue dipake buat ngiket pager sama terpal," kata yang lain tak habis pikir.
"Eh seriusan lagi trend pas banget gue punya stok banyak kemaren abis pasang plastik pager rumah..mau gue pake sebadan kalo gitu gengs," tutur yang lain.
Baca Juga: Bukan Bunga, Warganet Ini Minta Hadiah Anti Mainstream dari Pacarnya
Meski dianggap aneh, aksesoris ini sepertinya cukup diminati oleh pencinta mode. Terbukti, salah satu seri cincin zip tie AMBUSH sudah habis terjual di situs jual beli barang fesyen, Farfetch.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer yang Wudhu Friendly Buat Para Muslimah
-
K-Food Halal Ikut Meriahkan SIAL INTERFOOD 2025 di Jakarta
-
6 Rekomendasi Skin Tint Lokal yang Ringan untuk Makeup Sehari-hari
-
Ramalan Zodiak 18 November 2025: Panduan Karier, Keuangan, dan Asmara Anda
-
5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
-
Mau Cegah Penuaan di Usia 30-an? Ini 4 Sunscreen Kolagen yang Worth It Dicoba
-
Biodata dan Pendidikan Marissa Anita yang Gugat Cerai Andrew Trigg
-
Cushion Vs Skin Tint, Mana yang Lebih Bagus untuk Tutupi Noda Hitam di Wajah?
-
6 Zodiak Paling Beruntung soal Percintaan 18 November 2025, Kejutan Manis Menunggu!
-
7 Celana Lari Compression Lokal Terbaik, Kualitas Tak Kalah dengan Produk Luar