Suara.com - Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama termasuk orang tua yang membebaskan anak-anaknya untuk berekspresi. Tak heran kalau pasangan ini sering mengizinkan anak-anak mengubah gaya rambut sesuai keinginan mereka.
Tapi, keputusan itu agaknya kurang disetujui oleh warganet di media sosial. Seringkali Ussy menuai protes dari warganet gara-gara gaya rambut anaknya dianggap aneh.
Seperti yang baru saja terjadi saat Ussy memamerkan gaya rambut nyentrik putri keduanya, Ara. Gadis cantik itu sedang memakai model half-dyed hair. Separuh rambutnya diwarnai pink, sedangkan bagian lainnya dibiarkan hitam.
Beberapa warganet lantas melontarkan komentar miring soal gaya rambut anak-anak Ussy dan Andhika yang dianggap aneh. Tak tinggal diam, Ussy langsung memberikan balasan menohok untuk warganet itu.
"Kenapa si rambutnya pada aneh-aneh bun anaknya," celetuk warganet.
"@moms.abyan yang penting sifat dan tingkah laku gak ada yang aneh heheheh, biarkan mereka berexpresi lewat warna rambut," jawab Ussy.
Meski begitu, masih banyak warganet yang justru memberikan pujian untuk Ara karena gaya rambutnya yang dianggap keren dan kekinian.
Model half-dyed hair sebenarnya cukup umum dipakai oleh para idol di Korea Selatan. Sebut saja G-Dragon Bigbang, Hwasa Mamamoo, hingga Bobby iKON.
Sementara itu, ini bukan pertama kalinya Ussy Sulistiawaty diprotes perihal gaya rambut anak. Beberapa waktu lalu, ia juga sempat menuai komentar miring karena anak pertamanya, Amel, mengecat rambutnya dengan warna biru.
Baca Juga: Viral Helm yang Dibeli Ussy Sulistiawaty Bikin Melongo, Setara 1 Unit Motor
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!