Suara.com - Bulan Oktober 2019 lalu, publik dihebohkan dengan dirilisnya sepatu Yesus oleh merek MSCHF. Label fesyen ini mengklaim sneakers mereka menyimpan air suci dan memasarkannya dengan harga Rp42 juta.
Sekarang merek MSCHF kembali membuat heboh dengan merilis koleksi sandal mewah Birkinstock yang dijual dengan harga mulai dari 34 ribu USD (Rp476 juta) sampai mencapai 76 ribu USD (Rp1 miliar).
Melansir Hypebeast, ini merupakan gabungan antara sandal Birkenstock dengan tas Birkin. Alasan koleksi ini dibanderol dengan harga fantastis adalah karena sandal Birkinstock terbuat dari potongan tas Hermes Birkin.
Salah satu direktur kreatif MSCHF, Daniel Greenberg, mengatakan kalau inspirasi membuat sandal ini muncul setelah seorang sepupu sengaja meletakkan tas Birkin milik tantenya ke sandal Birkenstock yang kotor.
"Awalnya itu hanya lelucon di kantor. Sepupu saya, Zimbo, meletakkan tas Birkin tante saya yang kaya ke Birkenstock kotornya. Dan akhirnya aku memutuskan untuk menjual Birkenstock (karena kejadian itu)," jelas Daniel dilansir New York News Times, Selasa (9/2/2021).
Sementara itu, sandal Birkinstock ini akan diproduksi secara terbatas sesuai dengan pesanan. Hal ini terkait dengan ketersediaan tas Birkin sebagai bahan baku utama sandal mewah ini.
Sejauh ini, sosok yang sudah memiliki sepasang sandal Birkinstock adalah rapper Future, Kehlani, dan seorang kolektor seni yang tidak disebutkan namanya.
Perilisan Birkinstock jelas mencuri perhatian publik. Di Twitter, banyak warganet yang memberikan komentar perihal sandal mewah yang terbuat dari potongan tas Hermes Birkin ini.
"Keren," kata seorang warganet.
Baca Juga: YouTuber yang Diprotes Eiger Jumatan Pakai Swallow, Publik: Eiger-nya Mana?
"Koleksi MSCHF ini lumayan keren. Kalau aku punya uang aku pasti beli Birkinstock," celetuk yang lain.
"Barang baru MSCHF benar-benar gila. Sandal Birkenstock yang dibuat dengan merusak tas Birkin," tutur lainnya.
"Seolah yang orang rindukan di tengah pandemi adalah sandal Birkenstock 34 ribu dolar," pungkas yang lain mengkritik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis