Suara.com - Pandemi Covid-19 berdampak pada segala sektor kesehatan. Bukan hanya pasien Covid-19 yang kesulitan untuk mendapatkan pengobatan, pasien penyakit lain juga terdampak akibat pandemi Covid-19.
Terlebih bagi anak penderita kanker. Seperti diketahui, anak dengan kanker memiliki daya tahan tubuh yang rendah dan kemoterapi membuatnya lebih rentan dengan virus Covid-19.
Sehingga anak dengan kanker disarankan untuk menunda kemoterapi intensif agar daya tahan tubuh tidak semakin menurun. Adapun kendala lain yaitu, keterbatasan stok obat kemoterapi dan jumlah donor darah yang menurun.
“Kami sadar pandemi ini memberikan efek yang sangat besar bagi segala pihak, terutama untuk anak penderita kanker. Kami rasa ini adalah momen yang tepat untuk mengajak konsumen IUIGA untuk turut perduli dengan keadaan adik-adik kita yang berjuang melawan kanker," ujar William Firman, Managing Director IUIGA Indonesia dalam keterangannya, Rabu, (10/2/2021).
Untuk itu, William mengatakan bahwa pihaknya bekerjasama dengan Yayasan Pita Kuning membantu adik-adik penderita kanker.
"Dalam kerjasama ini, Kami menyisihkan 10 persen dari omset penjualan baik di online maupun di outlet untuk membantu adik-adik penderita kanker. Program ini telah berlangsung selama tujuh hari, mulai dari tanggal 31 Januari sampai 6 Februari 2020," kata William.
William mengatakan bahwa ia memilih Pita Kuning sebagai yayasan yang aktif untuk melakukan perawatan paliatif untuk membantu adik-adik penderita kanker sejak April 2007.
Jumlah anak penderita kanker yang ada pada naungan Pita Kuning berjumlah 30 orang dengan fokus penyakit yang berbeda.
Dengan fokus untuk meningkatkan kualitas hidup anak penderita kanker dari keluarga prasejahtera, Pita Kuning tidak hanya menyalurkan donasi namun juga mendampingi anak penderita kanker
Baca Juga: Unik, Warga Duren Sawit Jakarta Timur Nikah di Tempat Sampah
Tujuan dari kampanye ini juga untuk memberikan edukasi mengenai pengalaman anak penderita kanker di bawah naungan Pita Kuning. Setiap pembelian barang di IUIGA baik online maupun offline, konsumen akan mendapatkan 2 kartu pos.
Pada kartu yang pertama, konsumen akan mendapatkan cerita dari Anak Pita Kuning dan konsumen bisa membalas untuk memberikan semangat dengan menggunakan kartu kedua. Saat ini sudah ada 412 paket kartu yang dikirimkan kepada konsumen selama masa kampanye.
“Kami sangat berterima kasih dengan antusias yang sangat tinggi dari para pelanggan setia dengan kampanye ini. Hal ini terlihat dari jumlah surat yang dikirimkan kembali kepada adik-adik Pita Kuning. Kedepannya, kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup orang banyak melalui program-program IUIGA lainnya,” tutup William.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Promo Alat Elektronik di Opening Hartono Pakuwon Mall Jogja, Diskon hingga 80 Persen!