Suara.com - Seorang perempuan membuat sebuah pengakuan mengenai alasannya merebut suami orang lain dalam sebuah video yang viral di media sosial.
Diunggah oleh akun @nyinyir_update_official, video tersebut mengundang nyinyiran dari warganet.
Awalnya, dalam video tersebut, perempuan itu memperlihatkan bagaimana kondisi rumahnya yang begitu sederhana, yang terbuat dari kayu seadanya.
Tak banyak perabot di dalamnya, hanya tikar, tumpukan kardus hingga kasur lesehan. Cahaya dari rumah tersebut juga terlihat begitu alami, dari cahaya matahari yang masuk dari sela-lesa dinding kayu di rumah tersebut.
"Alasan dulu jadi pelakor (perebut laki orang) karena ekonimi (baca: ekonomi). Inilah penyebab jadi pelakor merebut suami orang lain," tulisnya.
"Keadaan rumahku yang begitu biasa dan miskin. Ingin hidup seperti orang-orang yang berkecukupan. Pengen jadi orang kaya, sudah bosan hidup miskin," lanjut dia dalam keterangan di video tersebut.
Meski memperlihatkan kondisi rumahnya yang begitu memprihatinkan, alasannya menjadi pelakor dianggap tak bisa jadi pembenaran.
Hal tersebut tentu saja memancing komentar beragam dari warganet.
Bahkan, hingga saat ini video tersebut telah dilihat hingga lebih dari 82 ribu kali dan hampir mendapat 700 komentar.
Baca Juga: Gak Ada Takut-takutnya, Viral Geng Emak-emak Cabut Pohon Keladi di Kuburan
"Yang salah dari hidupmu bukan karena kamu miskin. Tapi karena kamu kurang bersyukur," tulis @alsaputra_21.
"Kerja c*k! gemas nih dikasih otak. dikasih tenaga, badan lengkap malah dipake buat rebut laki orang biat duit ga seberapa," ujar @ayuagustin21.
"Disyukuri aja rumah seperti gitu. Panas ga kepanasan, hujan ga kehujanan. Hidup sederhana yang penting bebas hutang, daripada hidup enak dikejar-kejar hutang. Sekali-sekali coba lihat ke bawah, banyak yang lebih menderita daripada kamu, Bun," kata @cindysihombing.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium