Suara.com - Beberapa daerah di wilayah Bekasi dan DKI Jakarta sedang dikepung banjir. Di tengah musibah ini, belakangan viral tips mencegah air banjir masuk ke dalam rumah dengan alat yang sangat mudah didapat.
Tips tersebut dibagikan oleh akun TikTok @mumuahhh. Pria di balik akun ini mengaku langganan banjir sehingga selalu melakukan tips ini agar air banjir tidak masuk ke dalam rumah.
Tipsnya adalah dengan menutup semua celah di pintu memakai mainan anak, yakni lilin mainan atau plastisin. Dengan modal yang murah, pria itu menjamin air banjir tidak akan masuk ke rumah.
"Nih ye, gue yang biasa kena banjir, nih, gue kasih tips and tricks. Caranya pintu lu lu tambal pakai lilin mainan yang di abang-abang itu. Nih, kaya gini ye," ujar pria tersebut.
"Nih lu lihat ye, di luar itu udah banjir. Lu lihat pintu gue nih, udah lebih, noh kan tuh. Seharusnya masuk ke dalam tapi dengan gue ganjal menggunakan lilin abang-abang, airnya jadi kagak masuk. Sebuah tips and tricks dari orang yang selalu kena banjir," pungkasnya.
Video TikTok ini sudah ditonton lebih dari 3 juta kali hanya dalam waktu 24 jam. Banyak warganet yang merasa terbantu dengan tips ini. Apalagi bahan yang dibutuhkan cukup murah dan mudah didapat.
Kendati begitu, beberapa warganet justru kebingungan usai menyimak video unggahan akun @mumuahhh. Mereka kepo bagaimana caranya penghuni rumah keluar kalau pintunya dilapisi plastisin.
"Kalo mau keluar gimana, Bang?" ujar warganet kepo.
"BANG, LU KALO MAU KELUAR GIMANA?" celetuk yang lain.
Baca Juga: Viral Pasangan Muda Asyik Freestyle di Jalan, Publik: Nyali Ceweknya Besar!
"Hebat anak ini sangat pintar, sekarang buat tutorial keluar," tutur lainnya.
"Buat yang nanya keluar rumahnya gimana, ya udah keluar lewat jendela dulu aja, kan jendela dia gede itu," kata yang lain menjelaskan.
Akun @mumuahhh sendiri sempat membalas warganet yang bertanya soal caranya keluar rumah. Rupanya banjir di sana cepat surut, sehingga dia dan keluarga tidak pusing saat harus keluar rumah.
"Lah iya keluarnya begimana," ujar warganet.
"Kebetulan banjirnya gak terlalu tinggi Kak dan surutnya cepat hihihihi," jawab akun @mumuahhh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan