Suara.com - Wanita kerap dikatakan hanya memandang pria dari fisik, harta ataupun kendaraannya. Nyatanya, tak semua orang seperti itu.
Salah satunya adalah wanita satu ini. Dia tak keberatan saat dijemput bukan menggunakan motor atau mobil pribadi di salah satu mal.
Wanita ini dijemput pacarnya di mal menggunakan mobil tak terduga. Pengalaman ini dibagikan akun TikTok @intan_wijayani.
Saat itu, Intan sedang berada di salah satu mal, kemudian pacarnya menghubungi dirinya. Pacarnya bertanya, apakah ia akan keberatan bila dijemput dengan mobil pick up sayur.
Tanpa pikir panjang, Intan pun tak keberatan bila dijemput dengan kendaraan tersebut. Intan langsung mengiyakan penawaran pacarnya.
Intan sempat mengira hal ini hanya bercandaan semata. Namun benar saja, pacar Intan datang menjemputnya dengan mobil pickup sayur.
Intan pun tertawa saat masuk ke dalam mobil itu, apalagi satpam menyuruh mereka untuk cepat pergi.
Ini adalah pengalaman pertama kali baginya dan ia merasa senang. Apapun yang dikendarai pacarnya, baik motor, mobil pikap sayur ataupun jalan kaki, Intan tak akan keberatan.
"Kalau udah sayang mah dunia milik berdua, yang lain ngontrak sayang," tulis Intan di dalam video.
Baca Juga: Masakan Ibu Jadi Alasan Buat Selingkuh, Ulah Pria Ini Bikin Geram Publik
Rupanya video ini cukup banyak menarik perhatian warganet. Ratusan komentar memenuhi unggahan ini.
"Alhamdulillah ada cewek kayak gini. Turut seneng gua walaupun punya orang. Semoga bisa jadi contoh buat betina di luar sana," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya turut berkomentar. "Itu artinya dia sudah nyaman dengan diri sendiri dan sama Mbak, nggak gengsi. Hitung-hitung diajak latihan kalau udah nikah," ujar warganet ini.
"Cewe itu kalo udah sayang banget nggak peduli mas kamu naik apa. Yang penting siap sedia ngejemputin. Nggak semua cewe itu mandang harta dan tahta," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (4/3/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
3 Jam Tangan Mewah Deddy Corbuzier, Dulu Koleksi Harga Miliaran Kini Pilih yang Murah Meriah
-
Di Balik "New Horizon": Kolaborasi Seni dan Material yang Memukau di Art Jakarta 2025
-
Urutan Skincare Malam untuk Usia 30-an, Lengkap dengan Rekomendasi Produk Terjangkau
-
6 Tren Kuliner Global Paling Panas di 2025: Plant-Based hingga Zero Waste
-
Aksi Bersih Pantai Bali: Dari Pungut Sampah hingga Edukasi Daur Ulang
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Plantar Fasciitis, Nyaman Bebas Nyeri
-
Tampil Glowing, 9 Rekomendasi Alat Pijat Wajah yang Teruji Ahli Kecantikan
-
5 Zodiak Paling Banyak Disukai Pria, Diam-Diam Punya Energi dan Aura yang Magnetis
-
Mimpi Malam Curi Perhatian! Hariyadin Buktikan Creator Lokal Bisa Tembus Industri Musik Global
-
4 Ciri-Ciri Sepatu New Balance Palsu, Jangan Sampai Pengen Stylish Malah Jadi Mimpi Buruk!